Jakarta (ANTARA News) - Honda terpaksa mengurangi produksi mereka di Amerika Serikat dan Kanada karena pemasok di Thailand tidak bisa mengirimkan komponen akibat terkena banjir.

"Karena banjir di Thailand berlanjut, sejumlah pemasok Honda di Asia tidak bisa mempertahankan produksi komponen dan ini menganggu aliran komponen ke produksi kami di Amerika Utara," kata pernyataan Honda, Selasa seperti dikutip AFP.

Sebagian besar komponen Honda di Amerika Utara berasal dari wilayah tersebut, tapi "sejumlah kecil komponen penting elektronik" berasal dari Thailand, kata pernyataan itu.

Honda juga mengemukakan kemungkinan bahwa peluncuran CR-V seri 2012 "sedikit" tertunda.

Tidak ada rencana untuk mengistirahatkan pabrik-pabrik Honda di Amerika Utara akibat banjir Thailand, kata perusahaan itu.

Honda Civic merupakan salah satu model Honda yang paling laris di Kanada dan Amerika Serikat.
(A038)
Penerjemah: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011