Jumlah pengunjung tersebut membuat pihak penyelenggara GIIAS yakin akan mencapai target pengunjung sebanyak 380.000 orang hingga pameran ditutup pada 30 Agustus nanti.
Noegardjito, Sekertaris Umum Gaikindo sebagai penyelenggara pameran pun gembira ketika mengetahui tingginya antusiasme pengunjung terhadap pameran GIIAS 2015.
Menurutnya, lokasi pameran di luar Jakarta ternyata bukan penghalang bagi pengunjung yang ingin melihat produk otomotif terkini di GIIAS.
"Ternyata pergantian nama dan lokasi tidak menjadi masalah bagi pengunjung, mereka hanya ingin menyaksikan pameran otomotif yang memang selalu mereka saksikan setiap tahunnya," kata Noegardjito dalam keterangan persnya di Tangerang, Banten, Senin.
Ia menambahkan, banyaknya pengunjung membuat panitia penyelenggara bekerja keras mengatur arus lalu lintas serta shuttle bus untuk mengantar pengunjung menuju dan dari Indonesia Convention and Exhibition (ICE), BSD City.
Berdasarkan pengamatan Antara News, kemarin, pihak kepolisian pun ikut mengantisipasi antrian pengunjung masuk ke gedung pameran dengan cara mengalihkan kendaraan untuk memutar melewati AEON Mall dan menutup putaran balik yang berdekatan dengan lokasi pameran.
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015