Jakarta (ANTARA News) - Lexus Indonesia membukukan rekor penjualan bulanan tertinggi selama eksistensinya di pasar mobil premium di Tanah Air dengan 101 unit selama Februari 2014.

Angka penjualan itu utamanya dikontribusikan oleh Lexus RX Series yaitu sebanyak 55 unit, terbanyak adalah RX270.

Lexus ES yang baru diperkenalkan di Indonesia pada tahun lalu dan menjadi future backbone sedan Lexus, berkontribusi sebesar 21,8 persen sedangkan LX Series 18,8 persen dari total penjualan Februari.

"Sejak Lexus diperkenalkan di Indonesia pada 2007, tujuan utama bukanlah untuk mengejar peringkat nomor satu penjualan, melainkan untuk menghadirkan kembali budaya otomotif yang menekankan emotional attachment antara Lexus Enthusiasts dengan kendaraan," kata Johnny Darmawan dari Principal Lexus Indonesia.

Lexus juga telah menemukan Mojo-nya, yaitu Spindle Grille yang terlihat di seluruh bagian antar muka lini produk Lexus. Ini akan menjadi identitas Lexus ke depannya, kata Johnny.

Demikian juga dengan konsep yang dibangun di Lexus Gallery yang tidak ditujukan sebagai showroom. Kebanyakan showroom hanya sebuah tempat bertransaksi, Lexus Gallery menyuguhkan pengalaman yang berbeda bagi para Lexus Enthusiasts," katanya.

Di Lexus Gallery, pelanggan dapat menikmati berbagai macam layanan, seperti Sky Lounge, Ruang Pertemuan Lexus, Ruang Audio Mark Levinson, VIP Lounge, dan buku-buku referensi pilihan di ruang baca Lexus.

Para Lexus enthusiasts diberikan privilege untuk menggunakan ruangan meeting Lexus sebagai lokasi pertemuan penting dengan relasinya.
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014