Jakarta (ANTARA) - Manajer Umum Divisi Penjualan dan Pemasaran PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Amiruddin mengatakan pasokan unit kendaraan aman hingga Hari Raya Lebaran pada April 2023.

"Kami sudah mempersiapkan dan memperhitungkan jelang acara Lebaran. kami sudah persiapan stok yang cukup untuk masing-masing model andalan kami untuk tuntutan konsumen yang ingin mobilnya dipakai mudik," kata Amiruddin pada saat jumpa wartawan di Jakarta, Senin.

MMKSI menjamin menjamin pengiriman kendaraan tidak sampai melewati masa lebaran 2023 bagi konsumen yang melakukan transaksi di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023.

Amiruddin membenarkan bahwa ketidaksiapan pabrikan dalam mengontrol stok akan berdampak buruk bagi kepercayaan konsumen yang melakukan transaksi pada momen tertentu. Ajang GJAW 2023 dinilai sebagai waktu yang tepat untuk calon konsumen berburu kendaraan baru yang nantinya bisa digunakan pada saat momen silaturahmi atau tepatnya lebaran.

"Memang betul jangan sampai acara dan pasar ada, tapi, konsumen kecewa karena unit tidak bisa dikirim," kata Amiruddin.

Baca juga: MMKSI siapkan program spesial lebaran 2023

Untuk memanjakan konsumen selama ajang GJAW 2023, MMKSI memberikan berbagai program menguntungkan kepada calon konsumen yang bisa dimanfaatkan secara langsung pada saat ajang GJAW 2023.

Program itu diadakan guna menangkap respons pasar yang cukup positif untuk industri otomotif menjelang Hari Raya Idul Fitri 2023. Konsumen banyak mencari kendaraan untuk digunakan berkunjung ke tempat keluarga dan saudara.

"Kurang lebih program kami masih sama dengan di IIMS 2023. Namun bisa kami tekankan kembali, menjelang Lebaran, kita harapkan kondisi pasar semakin baik dan optimis, ini juga memanfaatkan periode tersebut," kata Kepala Penjualan Departemen Wilayah 1 PT MMKSI Ilham Iranda Syahputra.

Selama ajang GJAW, Mitsubishi Xpander memiliki promo cashback (uang kembali) hingga jutaan rupiah. Sedangkan untuk New Xpander, MMKSI akan memberikan calon konsumen gratis biaya jasa dan suku cadang 50.000 kilometer atau  empat tahun serta gratis kaca film.

Mitsubishi juga memberikan penawaran kepada konsumen yang hendak membeli Pajero Sport dengan menawarkan biaya gratis jasa dan suku cadang dan juga kaca film menggunakan V-Kool.

Sedangkan untuk Triton, mereka memiliki tambahan gratis ban MT khusus untuk varian HDX yang menjadi banyak incaran konsumen Mitsubishi di Indonesia. MMKSI juga memberikan promosi berupa gratis biaya jasa dan suku cadang 40.000 kilometer atatu 2 tahun untuk Triton.

Baca juga: Mitsubishi hadirkan konsep petualangan di Jakarta Auto Week 2023

MMKSI menyiapkan program "Lebaran Campaign" yang sudah dimulai sejak 1 Maret hingga 30 April 2023. Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan kemudahan pelayanan dalam mempersiapkan kendaraan untuk berlibur dengan kondisi kendaraan yang optimal, sehingga memberikan rasa aman, dan nyaman dalam bepergian.

Dalam program spesial itu, MMKSI memberikan promo spesial dan diskon suku cadang kepada konsumen kendaraan penumpang yang melakukan servis kendaraan di diler resmi Mitsubishi Motors berfasilitas 3S, dengan sebelumnya melakukan pemesanan servis. Promosi yang diberukan berupa diskon spesial 5 persen untuk pembelian Mitsubishi Motors Genuine Oil, diskon spesial 5 persen untuk pembelian Oil Filter, diskon spesial 5 persen untuk pembelian Air Refresher Assy.

MMKSI juga memberikan diskon spesial 10 persen untuk pembelian Element Air Cleaner, diskon spesial 10 persen untuk pembelian Engine Flush, diskon spesial 10 persen untuk pembelian Coating Package, diskon spesial 10 persen untuk pembelian Engine Oil Treatment, diskon spesial 5 persen untuk pembelian Brake Pad serta diskon spesial hingga 38 persen untuk pembelian ban.

Baca juga: Xpander ditawarkan dengan DP Rp20 juta di IIMS 2023

Baca juga: Tak ada inden, New Xpander Cross semakin cepat tiba ke tangan konsumen

Baca juga: Mitsubishi catat penjualan 97.936 kendaraan di Indonesia pada 2022
Pewarta:
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023