Jakarta (ANTARA News) - PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan varian baru Honda Civic Hatchback Turbo yang hanya tersedia dalam pilihan transmisi otomatis, dengan salah satu alasannya adalah kemacetan lalu lintas di kota-kota besar.

"Seperti di Jakarta, macet, jadi cocok dengan target pasar kami, ada hubungannya dengan pilihan transmisi otomatis," kata Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT HPM Jonfis Fandy saat peluncuran di Jakarta, Jumat.

Honda Civic Hatchback Turbo hadir dalam dua varian otomatis di pasar Indonesia yaitu tipe E dengan harga Rp438 juta untuk tipe E dan tipe S dengan harga Rp399 juta.

"Dan ini bukan mobil pertama Honda yang tidak ada pilihan manualnya, dan konsumen bisa menerima itu," kata Jonfis.

Selain itu, lanjutnya, Honda Civic Hatchback menyasar konsumen yang ingin memakai kendaraan ini untuk kebutuhan sehari-hari dan berkaitan dengan aktifitas perkotaan yang identik dengan kemacetan lalu lintas.

"Ini bukan mobil yang menyasar segmen khusus dan kecil atau premium, di mana semua orang berharap bisa membawanya untuk kebutuhan sehari-hari, bukan hanya hari Sabtu dan Minggu," kata Jonfis.

Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017