Jakarta (ANTARA) - Moladin Group Moladin secara resmi memperkenalkan sebuah divisi terbaru mereka yakni PT Moladin Finance Indonesia (MOFI) atau sebelumnya bernama PT Pro Car International Finance (Pro Car), guna memberikan kemudahan konsumen untuk membeli kendaraan bekas.

"Sejak berfokus ke industri mobil bekas pada tahun 2021, Moladin berupaya membangun platform otomotif digital yang komprehensif untuk Indonesia. Ekosistem seperti ini akan memiliki banyak elemen integral di mana pembiayaan merupakan salah satu kunci di antara berbagai layanan tambahan yang kami tawarkan saat ini," kata Chief of Government Relations and Public Affairs Moladin Hafif Assaf di Jakarta, Rabu.

Kehadiran fasilitas terbaru itu diyakini oleh Moladin akan semakin meningkatkan perusahaan yang terkenal dengan jual beli mobil bekas tersebut sebagai one stop shop (toko satu atap) untuk semua kebutuhan otomotif dan juga bagi semua pemangku kepentingan di seluruh ekosistem.

Baca juga: Penjualan mobil bekas masih didominasi kendaraan keluarga dan LCGC

Menurut Hafif, kehadiran MOFI akan memberikan angin segar kepada calon konsumen. MOFI yang didukung dengan teknologi terkini, terus berupaya untuk menyediakan rangkaian layanan pembiayaan secara bertanggung jawab kepada setiap konsumen.

Berbagai layanan juga sudah tersedia untuk semua pelanggan dengan harga yang terjangkau, efisien dan juga memungkinkan layanan keuangan yang dapat disesuaikan kebutuhan konsumen untuk melayani mereka yang tidak terjangkau oleh bank.

Tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk membeli kendaraan bekas, fasilitas terbaru dari Moladin itu juga bisa dimanfaatkan oleh para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk mendapatkan modal kerja yang diperlukan untuk bisnis mereka guna meningkatkan pendapatan.

"MOFI sekarang akan didukung oleh kombinasi jaringan dealer dan agen mobil bekas terbesar Moladin, operasional mobil bekas, serta teknologi dan para pakar di Indonesia," ucap Hafif.

Hadirnya lini bisnis baru ini, semakin memposisikan Moladin sebagai marketplace mobil bekas dan platform fintech yang memberdayakan komunitas yang terdiri lebih dari 150.000 agen dan dealer mikro di Indonesia.

Baca juga: Moladin, cara cerdas jual-beli sepeda motor

Baca juga: Kolaborasi MPMX dan CARRO perkuat ekosistem bisnis mobil bekas

Baca juga: Adira yakin pembiayaan EV di 2023 bisa tembus Rp100 miliar
Pewarta:
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023