Milan (ANTARA News) - Lembaga pemeringkat Fitch pada Selasa mengatakan pihaknya sudah menurunkan peringkat kredit raksasa otomotif Italia Fiat dengan satu tingkat menjadi BB dari BB+. Fitch mengatakan ada potensi "risiko" dalam aliansi dengan Chrysler.

Lembaga AS itu juga mengatakan pihaknya mengubah prospek pada perusahaan tersebut menjadi negatif -- suatu indikasi kemungkinan penurunan peringkat lebih lanjut dalam jangka menengah, lapor AFP.

Emmanuel Bulle, direktur senior pada kelompok korporasi Eropa Fitch, dalam sebuah pernyataan terkait tindakan peringkat untuk penggabungan (merger) Fiat dengan kelompok otomotif AS.

"Peringkat saat ini didasarkan pada profil kredit mandiri Fiat namun memasukkan risiko tinggi jangka pendek untuk Fiat dari penggabungan dengan Chrysler dalam lingkungan yang semakin menantang bagi kelompok itu," katanya.

"Chrysler memiliki profil kredit yang lebih lemah dari Fiat dan manfaat yang berkelanjutan untuk Fiat dari kesepakatan ini hanya diperoleh dalam jangka menengah dan jangka panjang," katanya, mengacu pada keuntungan Fiat dari kesepakatan dalam hal skala ekonomi.

Fitch mengatakan ada juga risiko dalam ketergantungan Fiat pada pasar Italia dan Brazil dan sedikit kehadiran di negara-negara dengan pertumbuhan tinggi seperti China, India dan Rusia.

Moody`s, lembaga pemeringkat lain, menurunkan peringkat Fiat satu tingkat pada 21 September menjadi Ba2.

Fiat mengambil alih manajemen Chrysler pada Juni 2009 setelah perusahaan AS itu bangkit dari proses kebangkrutan dan secara bertahap meningkatkan kepemilikannya dalam modal Chrysler ke tingkat saat ini 53,5 persen.

Kepemilikannya akan meningkat menjadi 58,5 persen pada akhir 2011. (A026)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011