Dengan desain stylish yang berstandar keselamatan tinggi, SMK Helmet kini semakin dikenal di dunia otomotif tanah air.
"Kami selaku distributor resmi dari SMK Helmet sangat berterima kasih kepada para pelanggan di Indonesia yang memiliki minat tinggi dan menaruh kepercayaannya terhadap SMK Helmet," ujar Direktur Sales & Marketing PT Prakarsa Bangun Sarana selaku distributor SMK Helmet Avant Tjen dalam rilis pers, Selasa.
Salah satu momen yang memperkuat popularitas SMK Helmet adalah penggunaan produknya oleh komika-komika Indonesia dalam perjalanan touring ke Hutan Pinus Mangunan, Yogyakarta, beberapa waktu lalu.
Baca juga: Supaya tak pengap saat pakai helm, coba aksesori
Salah seorang komika yang ikut serta, Rigen Rakelna menyebut helm ini memberikan kenyamanan untuk perjalanan jarak jauh.
Adapun produk SMK Helmet yang paling diminati adalah model Gullwing. Helm modular ini dirancang dengan homologasi P/J ganda sehingga dapat digunakan sebagai helm terbuka maupun full-face.
Desainnya yang sporty, ventilasi udara yang efisien, serta harganya yang relatif terjangkau menjadikannya pilihan bagi pengendara motor harian maupun penggemar touring.
"Gullwing itu modular, bergaya Eropa, tapi harganya terjangkau. SMK Gullwing memang menjadi model andalan kami," kata Avant Tjen.
Helm SMK Helmet menggunakan material seperti carbon composite, polycarbonate, dan fiber glass, serta telah mengantongi sertifikasi DOT, SNI, dan ECE 22.06. Adapun pilihan modelnya yaitu open face, full face, hingga modular.
"Ke depannya kami akan berkomitmen untuk terus membawa produk yang penuh dengan inovasi yang melebihi ekspektasi pelanggan kami," kata Avant Tjen.
Baca juga: Puluhan merek ikuti pameran helm dan apparel IMHAX 2024
Baca juga: SMK dan Studds hadirkan helm dengan harga terjangkau di GIIAS 2023
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024