Jakarta (ANTARA News) - Para pengguna otomatif mungkin berpikir bahwa memodifikasi mobil akan berujung pada hilangnya garansi.

Padahal, garansi tidak akan hilang selama pemilik mobil memodifikasi dengan benar.

"Bila kerusakan disebabkan oleh pemasangan aksesoris yang belum divalidasi, tentu garansi akan hilang. Namun, bila kerusakan tidak berhubungan dengan modifikasi, tentu garansi bisa digunakan," tukas Putra Samiaji dari  National Service Manager General Motors Indonesia APM Chevrolet di IIMS 2013, Jumat.

Dia menyarankan agar pengguna mobil memilih aksesori asli atau dari pihak ketiga yang sudah divalidasi.

Produk-produk aksesoris yang sudah melewati proses validasi sudah dijamin tidak akan berdampak negatif pada mobil karena memenuhi standar kualitas.

"Untuk mendapatkan validasi dari kami butuh waktu yang cukup lama, sekitar tiga hingga enam bulan," lanjutnya.

Chevrolet menyediakan 35 outlet jaringan diler yang menjual aksesoris dan modifikasi untuk seluruh produk merek mobil yang didirikan pada 1911 di Detroit itu. Jumlah itu ditargetkan akan ditambah hingga 44 outlet per akhir tahun 2013.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013