Beijing (ANTARA) - China merilis sebuah rencana untuk meningkatkan dukungan bagi pembuatan skenario solid dan pembangunan pabrik peragaan di sektor manufaktur cerdas pada 2022, sebagaimana diwartakan Xinhua pada Rabu.

Negara tersebut berencana membuat satu batch skenario dengan tingkat teknis dan nilai penerapan yang tinggi, serta membuat terobosan dalam hal teknologi kunci, peralatan, perangkat lunak, standar serta solusi, demikian menurut surat edaran yang dikeluarkan bersama oleh empat otoritas pemerintah termasuk Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi China.

Rencana itu akan menyeleksi skenario yang dapat direplikasi dan dapat digeneralisasi di pabrik dan bengkel kerja, sembari membangun pabrik peragaan di bidang-bidang yang antara lain meliputi bahan baku, produksi peralatan, barang konsumsi, serta informasi elektronik.
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022