Tangerang, Banten (ANTARA) - Jenama otomotif China, Dongfeng Sokonindo (DFSK), menggelar "Glory Day" yang mengajak konsumen melihat fasilitas diler di Jakarta Timur kemudian menyimak proses pelayanan secara langsung di jaringan penjualan itu.

Di lokasi itu, para peserta juga diajak berembuk untuk membuat komunitas DFSK Glory pertama di Indonesia.

"Kami ingin mengajak kepada para konsumen untuk melihat lebih dekat dan secara menyeluruh bagaimana teknologi yang ditawarkan oleh DFSK melalui DFSK Glory Day," kata Technical Service Manager Sokonindo Automobile Sugiartono, dalam keterangannya, Minggu (21/7).

"Kami menilai kesempatan ini menjadi momen yang tepat untuk memperkenalkan kepada konsumen, sekaligus membuat mereka merasa lebih nyaman untuk berkendara dengan DFSK dan menjalin keakraban antar sesama pemilik kendaraan," kata Sugiartono.

Sebagai merek otomotif yang paling muda masuk di Indonesia yakni pada tahun lalu, DFSK menyadari perlunya sosialisasi kepada konsumen, sehingga mereka mengajak belasan pemilik Glory 580 dan 560 untuk konvoi secara bersama-sama menuju diler di Jatiwaringin itu.

"Saya bisa menambah teman dan wawasan, dan yang lebih penting lebih tahu mengenai Glory," kata Teguh, karyawan swasta.

Selagi peserta melakukan diskusi mengenai pembentukan kegiatan komunitas Glory, kendaraan para peserta mendapatkan pengecekan umum kendaraan secara cuma-cuma.

"Acara ini mendapat respon positif dari pengguna Glory, tentunya kegiatan serupa akan kami galakan di kota-kota lainnya," tutup Sugiartono.


Baca juga: DSFK antisipasi era mobil listrik lewat Glory E3

Baca juga: Daftar mobil baru GIIAS 2019: Toyota Supra, Nissan Xtrail hingga Jimny

Baca juga: DFSK berikan garansi hingga tujuh tahun
Pewarta:
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019