Suzuki Special Day yang digelar pada Sabtu (12/1), dikemas dengan cara night riding, berupa berkendara malam hari secara berkelompok yang dipadukan kegiatan amal serta deklarasi komunitas baru GSX Bandit Community Indonesia.
Sebanyak lebih dari 300 bikers dari 15 klub dan komunitas Suzuki turut berpartisipasi pada debut Suzuki Special Day.
Aneka model sepeda motor Suzuki lintas generasi turut meramaikan gelaran acara ini.
Sebagai konten utama dari Suzuki Special Day, seluruh peserta berkendara pada malam hari dari Suzuki SMG Sunter menuju ke Redaksi Kopi Pejaten melalui Kemayoran, Kawasan Monas, Menteng, Rasuna Said dan Mampang.
"Acara ini unik bagi kami dan teman-teman komunitas pengguna produk Suzuki. Riding berkelompok di malam hari tidak kalah mengasyikan dan menarik," kata Mimuro Shunichi selaku Asst to Dept Head Sales and Marketing 2W PT SIS, dalam keterangan tertulisnya, Senin.
"Saya takjub sekaligus berterima kasih kepada antusiasme teman-teman yang telah berpartisipasi meramaikan Suzuki Special Day," katanya.
Puncak acara ditutup dengan deklarasi GSX Bandit Community Indonesia sebagai komunitas baru yang terdaftar di SIS, sebagai wadah berkumpulnya pemilik dan pengguna GSX150 Bandit.
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019