Tangerang (ANTARA News) - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkuat layanan purnajual dengan menghadirkan Bengkel Body and Paint.

Layanan perbaikan bodi yang telah berstandar internasional itu siap menjaga tampilan mobil agar tetap mulus, sekaligus memberikan layanan Pick Up & Drop Service serta One Day Repair guna memudahkan konsumen dalam mendapatkan pelayanan terbaik.

"Sebagai bagian dari komitmen Suzuki untuk memberikan layanan terbaik untuk konsumen setianya, kami menghadirkan bengkel Body and Paint sebagai pelengkap layanan purnajual Suzuki," kata Head of Service 4W, 2W & Marine PT SIS, Riecky Patrayudha, di GIIAS 2018, ICE-BSD City, Tangerang.

Baca juga: Suzuki Jimny yang membangkitkan memori

"Dengan penerapan standar internasional, konsumen akan mendapatkan layanan terbaik untuk kendaraanya. Selain itu, kami juga ingin semakin memperkuat kerjasama dengan pihak asuransi guna meng-cover unit populasi Suzuki yang besar," ujar Riecky.

Bengkel Suzuki Body and Paint memiliki standar seperti area workshop berupa working stalls, prep booth, spray booth dan area quick repair. Selain itu, tiap bengkel juga dilengkapi Collision System yang menangani masalah benturan pada mobil.

Fasilitas bengkel Body and Paint juga meliputi klaim perbaikan dari asuransi maupun pribadi, One Day Repair untuk perbaikan ringan, garansi cat selama tiga bulan dan kontrol kualitas yang tinggi dari para teknisi.

Baca juga: Suzuki hadirkan Jimny karena masih dicintai masyarakat Indonesia

Apabila konsumen tidak sempat ke bengkel, layanan Suzuki Body and Paint menyediakan layanan Storing Service untuk towing dari lokasi konsumen agar bisa diperbaiki di bengkel.

Bengkel Suzuki Body and Paint kini sudah tersedia di 20 titik di Indonesia yang meliputi Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Selatan, Riau, Lampung, Bali, Lombok, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah yang mengakomodir unit entry 4.500 unit/bulan.

Tidak hanya mengutamakan kepuasan konsumen lewat layanan purnajual, Suzuki juga berkomitmen untuk turut serta dalam meningkatkan kontribusi pendidikan di Indonesia dengan mendonasikan satu unit Baleno Hatchback 'cut model' kepada SMK PGRI 3 Malang.

"Melalui donasi ini, kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat untuk kegiatan pembelajaran di SMK PGRI 3 Malang khususnya untuk kelas body and paint," Tutup Riecky.

Baca juga: Suzuki usung konsep sport di GIIAS 2018
Pewarta:
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018