Jakarta (ANTARA News) - Agen pemegang merek Jaguar Land Rover di Indonesia, PT Wahana Auto Ekamarga (WAE), mengungkapkan akan segera meluncurkan sejumlah model baru ke pasar Indonesia menyusul kehadiran Land Rover All New Discovery yang baru saja diperkenalkan di diler Jaguar Land Rover Jakarta, Senin.

COO WAE, Roland Staehler, mengungkapkan sejumlah rencana mobil baru selain melengkapi pilihan bagi All New Discovery, yang saat ini hanya tersedia dalam varian bermesin bensin tiga liter, dengan menghadirkan varian bermesin diesel dua liter serta kemungkinan varian bermesin bensin dua liter.

Beberapa model yang akan dihadirkan WAE menyusul All New Discovery tersebut adalah Range Rover Velar, pembaruan Disovery Sport dan Jaguar F-Pace bermesin dua liter.

"Tentu saja semua orang menantikan kehadiran Velar ke sini, bukan? Jadi sepertinya itu yang akan menjadi lini berikutnya yang kami luncurkan di Indonesia," kata Staehler selepas peluncuran All New Discovery.

"Velar, sepertinya awal September," ujarnya pendek menambahkan.

Sementara untuk Discovery Sport terbaru dan Jaguar F-Pace bermesin dua liter, namun Staehler belum berkenan mengungkapkan tanggalnya.

Meski demikian, Staehler tidak menutup kemungkinan akan ada produk lain yang dihadirkan jika performa penjualan mereka cukup positif di Indonesia.

"Tergantung bagaimana performa penjualan kami, bukan tidak mungkin kami menghadirkan kejutan baru jika performanya poisitif," kata Staehler.

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017