Jakarta (ANTARA) - Jaguar Land Rover berkomitmen mendukung transisi energi dan pengurangan emisi karbon di Indonesia dengan menghadirkan jajaran kendaraan listriknya.

"Kami mendukung upaya transisi energi dan pengurangan emisi karbon di Indonesia melalui mobil listrik dan keikutsertaan di Jakarta E-Prix," kata Gerry Kertowidjojo, Presiden Direktur PT JLM Auto Indonesia, agen pemegang merek dan distributor resmi Jaguar Land Rover di Indonesia.

Baca juga: Jaguar Land Rover latih karyawan bersiap beralih ke kendaraan listrik

Gerry di Jakarta pada Kamis menyampaikan, mobil listrik pertama yang dihadirkan Jaguar di Indonesia, Jaguar I-PACE, merupakan bukti brand Inggris ini mengusung teknologi kendaraan yang ramah lingkungan.

Kehadirannya di Indonesia ini sekaligus menjadi salah satu wujud komitmen Jaguar dalam konsistensinya menciptakan kendaraan mewah dengan performa tinggi yang berkelanjutan.

Baca juga: Jaguar TCS Racing bertekad raih hasil positif di Jakarta E-Prix 2023

Ia menyebut, Formula E adalah ajang uji coba di dunia nyata untuk Jaguar dengan perjalanannya untuk menjadi merek mewah full-electric mulai tahun 2025 mendatang.

Sebagai kejuaraan dunia all-electric yang utama, Formula E memungkinkan Jaguar Land Rover untuk menguji dan mengembangkan teknologi kendaraan listrik baru di lingkungan berperforma tinggi.

Balap mobil ABB FIA Formula E Championship ini juga menjadi tempat uji coba untuk misi Race to Innovate yang diusung perusahaan.

"Showroom dan bengkel juga sudah dilengkapi dengan peralatan dan SDM sesuai standar internasional Jaguar. Ini akan memberikan peace of mind para pengguna, yang didedikasikan untuk kepentingan masyarakat," katanya.

Baca juga: Jaguar Land Rover tarik kendaraan karena masalah oli mesin

Baca juga: JLM hadirkan showroom Jaguar Land Rover pertama di Indonesia
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2023