Tangerang (ANTARA News) - Distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso di Indonesia, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, memperkenalkan varian teranyar dari lini truk Colt Diesel, FE SHDX 6.6, dalam keikutsertaan di ajang pameran Gaikindo yang berlangsung di ICE BSD City, Tangerang, 11-21 Agustus 2016.

Varian yang dilabeli sebagai "Si Galak yang Jago Nanjak" itu mendapat sentuhan perubahan pada Final Gear Ratio atau gardannya yang semakin besar dari 6,3 menjadi 6,666.

Perubahan tersebut diklaim dapat membuat si varian terbaru makin handal dalam menaklukkan medan off-road.

"Selama ini gardannya 6,3 sekarang 6,6 jadi makin kuat di tanjakan," kata Direktur Pemasaran Divisi MFTBC KTB, Duljatmono, di sela-sela pameran.

Colt Diesel FE SHDX 6.6 yang dibanderol Rp280,2 juta itu berbekalkan memiliki daya tanjak 41 tan Ø.

Berbekalkan mesin 4D34-2AT7 (empat langkah, direct injection, meskn diesel berturbo intercooler), varian terbaru itu mampu menghasilkan tenaga maksimum 136 PS pada tingkat putaran mesin 2.900 rpm dan torsi maksimum 38 kg.m pada 1.600 rpm.

Duljatmono mengatakan dengan kehadiran varian terbaru itu pihaknya menargetkan penjualan mereka yang berada di kisaran 250 unit per bulan diharapkan dapat meningkat sekitar 10 persen.

Selain itu Colt Diesel FE SHDX 6.6 diharapkan mampu mempercepat pencapaian penjualan satu juta unit Colt Diesel di Indonesia, yang saat ini telah berada di angka 984.125 unit.
Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016