Jakarta (ANTARA News) - Toyota Sienta yang baru dihadirkan pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 pekan ini ternyata memikat banyak pengunjung yang penasaran dengan fitur dan harga yang ditawarkan.

Minivan dengan pintu geser yang dijual Rp230 juta sampai Rp295 juta itu memberikan pilihan kepada konsumen karena selisih harga yang tipis dari harga Grand New Avanza yang dijual Rp185 juta hingga Rp213juta, atau All New Kijang Innova seharga Rp285 juta untuk tipe terendah.

"Bagus ya, isinya tujuh penumpang, cocok untuk keluarga. Jadi bingung mau pilih yang mana. Avanza, Veloz atau Sienta," kata Yosep Setiaji, pengunjung IIMS asal Bekasi di ruang pamer Toyota, Sabtu.

"Tapi kalau pesan Sienta, saya harus menunggu sampai Juli. Saya tidak sabar, rasanya pengen cepat punya di rumah sebelum libur anak sekolah," tambah Yosep yang datang bersama istri.

Pengunjung lain, Wirawan asal Pondok Gede Jakarta Timur, mengatakan tertarik melihat Sienta karena mencari mobil dengan pintu geser untuk memudahkan orangtua dan anaknya naik.

"Mobil pintu geser di Indonesia enggak banyak. Ada Honda Freed tapi modelnya lama. Kebetulan ada Sienta nih, bisa jadi pertimbangan soalnya buat anter anak-anak dan orang tua," kata Wirawan.

Toyota Sienta menggunakan mesin baru yang akan diproduksi di pabrik Toyota Karawang, Jawa Barat.

Selain Sienta, All New Fortuner dan All New Kijang Innova juga menjadi daya tarik pengunjung yang datang dari berbagai usia.

Toyota hadir di IIMS 2016 dengan memamerkan 15 produk antara lain, Toyota Avanza, Kijang Innova, Fortuner, Rush TRD Ultimo, Alphard Hybrid, Toyota 86, dan HiAce. Hadir juga lima unit dress-up dari produk Yaris, Hilux, Agya, Veloz.



Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016