Jakarta (ANTARA) - Toyota Motor Corporation pada Selasa (23/8) mengumumkan telah meluncurkan dan memulai penjualan minivan Sienta yang didesain ulang di Jepang.

Pada Sienta yang baru, tim pengembang mempertahankan panjang kendaraan yang mudah diatur, menyematkan fitur keselamatan dan keamanan terbaru, penghematan bahan bakar, harga terjangkau, serta menyempurnakan ruang kabin yang ramah pengguna, sebagaimana tertulis dalam laman resmi Toyota Global, dikutip Rabu.

Baca juga: Daftar promo Toyota selama GIIAS 2022

Desain eksterior memberikan ruang kabin yang luas. Jendela besar menawarkan visibilitas yang baik guna kemudahan mengemudi. Kemudian, terdapat lingkaran dan persegi "shikamaru" yang sederhana. Sudut yang membulat menciptakan tampilan yang kompak.

Pada interior, terdapat panel instrumen tipis yang disusun horizontal dan dasbornya dilapisi kain. kabin lebih besar 20 mm dari model sebelumnya, garis sabuk horizontal rendah dan desain kaca samping tegak menciptakan interior yang lapang dan terbuka.

Fungsi UV-Block dan IR-Block tersedia sebagai opsi Comfort Package untuk semua jendela di sekitar ruang kabin. Sirkulasi udara di langit-langit juga telah dipasang untuk mensirkulasikan udara hangat atau dingin secara efisien hingga ke kursi belakang.

Sambil mempertahankan ketinggian lantai yang rendah dan datar tanpa tangga, bukaan pintu geser telah diperluas menjadi 1.200 mm, 60 mm lebih luas dibandingkan model sebelumnya. Hal ini tentu akan memudahkan semua anggota keluarga, mulai dari anak-anak hingga orang tua, saat keluar masuk kendaraan.

Dilengkapi dengan hands-free dual power sliding doors, hal ini memungkinkan pengguna yang membawa kunci dapat membuka dan menutup pintu geser secara otomatis hanya dengan menempatkan kaki mereka di bawah sensor yang terletak di bagian bawah pintu depan.

Jok kendaraan ini juga dilapisi kain yang memiliki kemampuan menghilangkan bau serta anti air atau minyak. Kemudian terdapat dua kantong smartphone di sandaran kursi pengemudi, dua port USB-C untuk mengisi daya, dan kait di sandaran tangan kursi pengemudi untuk menggantung tas belanja.

Kendaraan ini dilengkapi Toyota Safety Sense yang meliputi Pre-collision Safety System yang membantu pengemudi menghindari tabrakan atau perusakan, hingga Proactive Driving Assist yang membantu pengemudi berkendara baik di jalan biasa ataupun situasi lainnya.

Ada juga fitur Toyota Teammate yang dapat mendukung semua operasi mulai dari kemudi, akselerasi, pengereman, dan pergantian gigi. Tampilan bird's-eye view juga mampu menampilkan posisi roda kemudi yang ideal untuk parkir yang aman,

Selain itu, kendaraan juga dilengkapi Connected Navigation yang kompatibel dengan Display Audio, serta hotspot WiFi. Kemudian ada stop kontak AC100 V/1,500 W yang memungkinkan kendaraan dapat digunakan sebagai generator listrik.

Kendaraan ini tersedia dalam dua opsi. Pertama, Dynamic Force Engine (M15A-FXE) 1,5 liter yang dipadukan dengan sistem hybrid, menghasilkan tenaga 85 kW atau 115 PS, serta diklaim mampu membuat bahan bakar lebih efisien hingga 28,8 km per liter.

Kedua, mesin bensin yang menggunakan Dynamic Force Engine 1,5 liter (M15A-FKS) dikombinasikan dengan transmisi CVT, yang diklaim memiliki kemampuan efisiensi bahan bakar 18,3 km per liter.

Toyota Sienta generasi baru ini dipasarkan dalam tipe X, G, dan Z dengan pilihan 5 seater dan 7 seater. Untuk mesin bensin dijual mulai dari 1.950.000 yen (sekitar Rp211,6 juta) hingga 2.560.000 yen (Sekitar Rp277,8 juta). Sementara untuk mesin hybrid dibanderol mulai dari 2.380.000 yen (sekitar Rp258 juta) hingga 3.108.000 yen (sekitar 336,5 juta).

Baca juga: Toyota berhasil mendapat sambutan positif di GIIAS 2022

Baca juga: Toyota kembali gelar kompetisi "e-motorsport" TGR GT Cup 2022

Baca juga: Toyota jual 70 unit mobil elektrifikasi di GIIAS 2022
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022