"Biasanya kan aksesori mobil oleh pihak leasing tidak boleh dikreditkan. Oktober nanti kami akan membuat terobosan untuk menyiasatinya," kata Deputy 4W Managing Director PT SIS, Davy J. Tulian, usai peresmian dealer baru di Jakarta, Senin.
Ia mencontohkan konsumen yang membeli Ertiga dengan paket aksesori A. Nantinya paket ini dapat disertakan ke dalam kredit mobil.
"Jadi ini dapat menambah pemasukan dealer. Karena kita tahu bahwa saat ini pendapatan dari berjualan mobil sedang turun," kata Davy.
"Jadi, harus ada sumber pemasukan lain yang bisa kita tawarkan untuk membantu dealer menambah pemasukan mereka," sambungnya.
Untuk terus meningkatkan penjualan, PT SIS akan menambah lima dealer hingga akhir 2015.
"Dari 515 kabupaten dan kota di Indonesia, kami telah hadir di 173 kabupaten dan kota, atau dengan coverage terbesar kedua di Indonesia," ungkap Davy.
Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015