Jakarta (ANTARA News) - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) menargetkan bisa memproduksi 250 ribu unit kendaraan per tahun mulai 2014.

Jumlah tersebut merupakan gabungan kapasitas produksi Plant I Karawang dan Plant II Karawang. "Tahun lalu, total produksi kami 163.094 unit," kata Menurut Director Corporate and External Affairs Directorate, Production and Logistic Control Directorate PT TMMIN, I Made Dana M. Tangkas, di Jakarta Senin.

Sementara Vice President Director PT. TMMIN Warih Andang Tjahjono menyebut bahwa target tahun 2014 akan disesuaikan dengan kemampuan kapasitas Plant I Karawang yang 130 ribu unit dan Plant II Karawang memiliki kapasitas 120 ribu unit.

"Tahun ini, target produksi kami sesuai dengan kapasitas pabrik," katanya.

Nantinya, 45 persen dari total produksi TMMIN akan diekspor ke 70 negara di dunia. Produk yang akan diekspor yakni Toyota Fortuner dan Toyota Innova.

Warih menyebut bahwa TMMIN, sudah mampu memproduksi unit mobil yang memiliki standar global karena mobilnya sudah diterima di beberapa negara.

"Di tempat-tempat tujuan ekspor permintaan juga berkembang untuk produksi yang ada sekarang dan minta tambah model," katanya.
Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014