Jakarta (ANTARA) - Komunitas pecinta motor klasik Royal Riders Indonesia (RoRI) sukses menggelar perayaan hari jadinya yang ke-7 di Objek Wisata Pantai Melasti, Jln. Melasti Ungasan, Desa Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Bali pada Sabtu (26/8) lalu.

Kegiatan hari jadi yang ke-7 ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi sesama anggota yang tergabung dalam komunitas tersebut dari berbagai wilayah di Indonesia.

"Alhamdulillah acaranya dapat berjalan lancar, mulai dari pagi ketika kumpul di diler, semua berjalan lancar, anggota rori bahagia dan bersatu demi RoRI yang kita cintai, RoRI Solid,” kata Ketua Panitia ANNIVERSRORI, Handopo dalam keterangan resminya, Kamis (31/8).

Kegiatan ini dimulai dengan melakukan kegiatan rolling thunder dari diler Royal Enfield di Kuta dan menuju Pantai Pandawa. Setibanya di lokasi seluruh peserta bercengkrama sambil menikmati hidangan makan siang dengan pemandangan laut dan pantai Pandawa yang terkenal keindahannya.

Sesampainya di lokasi acara, para peserta disambut dengan tari-tarian khas Bali, lalu ada juga kegiatan kontes modifikasi sepeda motor milik anggota. Tercatat tiga pemenang yakni juara 1 ada Agusril (RoRI Chapter Jawa Timur), Adji Rah (RoRI Chapter Bali) dan juara tiga diraih oleh Banglur dari RoRI Chapter.

"Kesannya gue atas terselenggaranya anniversary 7th RoRI ini merasa takjub, maasya Allah dan alhamdulillah jadi juga setelah tiga kali pindah lokasi karena tidak dapat izin, gokil,” ucap Presiden RoRI, Adnan Maddanatja.

Kegiatan ini diikuti oleh 9 chapter yakni Sumatra, Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Tenggara, dan Kalimantan Timur.

“Harapannya ke depan RoRI pastinya harus lebih guyub dan solid. Dengan perayaan ulang tahun seperti ini sebenarnya adalah acara untuk mempersatukan setiap chapter dan sub chapter,” tutup dia.

Baca juga: OMM gandeng komunitas lokal pada OnePrix Putaran 3 di Tasikmalaya 

Baca juga: ENEOS NXP ramaikan PRJ dengan menggandeng komunitas

Baca juga: Tips merawat Vespa klasik, rutin ke bengkel sampai ikut komunitas

Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023