"Edisi terbatas itu bisa jadi investasi karena kendaraan itu bersertifikat. Calon pembelinya ingin benar-benar mendapat sertifikat itu,' kata Komisaris PT GAS Motorcycle Hari Triadji sebagai agen pemegang merek Triumh di Indonesia, di Jakarta, Minggu.
Hari mengatakan kendaraan-kendaraan tipe modern klasik Triumph seperti dua varian terbarunya, Triumph Bonneville T120 Ace dan Triumph Bonneville Diamond, punya harga jual kembali yang tetap bahkan meningkat dibanding harga pembelian awal.
"Sebagian besar motor Triumph tidak menurun harga jualnya, termasuk varian sepeda motor klasik modern Bounneville atau Scrambler," ujarnya.
Baca juga: Ini spesifikasi motor Triumph paling mahal
Sepeda motor Triumph, lanjut Hari, punya harga jual kembali yang lebih meningkat karena para penggemar kendaraan itu tersebar di seluruh dunia.
Hari mengklaim para peminat sepeda motor berkapasitas mesin besar semakin meningkat di Indonesia. "Calon konsumen di sini adalah mereka yang baru mulai main motor besar dan mereka yang memang sudah memiliki motor besar,' katanya.
Triumph memulai produksi pada tahun 1902 di Inggris dan menghasilkan kendaraan-kendaraan ikonis menyusul perpaduan desain, karakter, dan kinerja yang otentik.
Baca juga: Triumph seharga ratusan juta rupiah laku 10 unit di IIMS
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019