Jakarta (ANTARA News)- Toyota peduli terhadap pendidikan dan pembinaan sumber daya manusia Indonesia, melalui Toyota-Technical Education Program (T-TEP), perusahaan otomotif itu melatih tenaga muda yang terampil dalam bidang otomotif.

Program berbasis kemitraan itu diwujudkan melalui kerjasama dengan sekolah-sekolah menengah kejuruan (SMK) di Indonesia, khususnya jurusan tehnik atau otomotif yang dididik menjadi tenaga handal di industri otomotif dalam negeri maupun luar negeri.

"Tujuan kami adalah membentuk tenaga kerja Indonesia yang terampil, terutama teknisi yang siap pakai," kata Joko Trisanyoto, Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor dalam talk show yang digelar Toyota di ajang The 18th Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 di Kemayoran, Jakarta, Rabu.

Bentuk kerjasama itu diberikan dalam bentuk bantuan fasilitas perangkat keras seperti alat-alat peraga dan program lunak seperti penyesuaian kurikulum sekolah dengan kurikulum Toyota, pelatihan untuk guru, dan kesempatan on job training (OJT) di dealer-dealer resmi Toyota.

Dalam menjalankan program itu Toyota tentu saja bekerjasama dengan kementrian pendidikan nasional (kemendiknas) dan hasilnya sampai 2010 telah 792 tenaga yang berkarya di dealer atau bengkel resmi Toyota.

Program T-TEP telah dijalankan Toyota di 53 negara dan mencapai 425 institusi di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri, T-TEP telah diterapkan sejak tahun 1990 dan sampai tahun 2009 telah terdapat 57 institusi T-TEP dan sub T-TEP yang tersebar di seluruh Indonesia.

(Ber/S026)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010