Jakarta (ANTARA News) - Toyota Land Cruiser mengukuhkan diri sebagai salah satu model kendaraan paling lama bertahan di dunia dengan merayakan enam dekade kelahirannya sejak pertama kali diluncurkan pada 1951.

Seperti yang dirilis Toyota, sejak diproduksi 60 tahun lalu sekitar 6,3 juta unit Toyota Land Cruiser telah tersebar di seluruh dunia dan ketangguhannya melahap medan-medan berat di berbagai belahan dunia membuatnya bisa bertahan sampai sekarang.

Mulai dari tantangan alam liar di Outback Australia sampai bentangan padang gurun di Timur Tengah telah dijajal Toyota Land Cruiser menjadikannya kendaraan off road terbaik untuk medan terberat.

Di Indonesia sendiri Land Cruiser terutama seri FJ telah menjadi pilihan para abdi negara sejak dekade 70an hingga 80an karena kemampuanya menjangkau daerah-daerah terpencil di pelosok Nusantara.

Selain menjadi pilihan menghadapi medan berat Land Cruiser juga ternyata menjadi pilihan beberapa pemimpin dunia. Sebut saja presiden baru Filipina, Benigno Aquino dan mendiang Benazir Bhutto, mantan Perdana Menteri Pakistan.

Karenanya untuk merayakan keberhasilan Land Cruiser, Toyota merilis tiga paket asesoris baru guna melengkapi pesona kendaraan jenis SUV itu di Jepang.

Land Cruiser 60th Black Leather Selection, G 60th Black Leather Selection, serta ZX yang akan diluncurkan 2 Agustus mendatang.

Sesuai dengan namanya, suguhan utama dari paket ulang tahun ini adalah kulit pelapis berwarna hitam untuk membungkus kursi dan bagian-bagian lain interior.
(Ber/B010/brt)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010