Kehadiran C-Class diklaim telah menjadi kendaraan primadona selama lebih dari dua dekade setelah kemunculan Mercedes-Benz W 202 dirakit di pabrik Wanaherang dan kemudian diperkenalkan sebagai Mercedes-Benz C 180 untuk pertama kalinya di tahun 1994.
"Kami sangat bangga memperkenalkan Mercedes-Benz C 300 AMG Final Edition dan Mercedes-Benz C 200 AMG Final Edition di Indonesia hari ini,” ujar Choi Duk Jun, President Director, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia pada acara peluncuran secara virtual, Jumat.
Baca juga: Mercedes-Benz ungkap harga SUV listrik EQA
Baca juga: Menantang Tesla, Mercedes luncurkan SUV kompak listrik
"Mercedes-Benz C-Class AMG Final Edition menonjolkan perpaduan yang sempurna dan seimbang antara karakteristik penampilan sporty, fitur keselamatan unggulan, serta tingkat fungsionalitas kendaraan yang tinggi. Dirakit di pabrik kami di Wanaherang, Mercedes-Benz C-Class AMG Final Edition telah berevolusi untuk memenuhi kebutuhan sedan luxury pelanggan di Indonesia," tambah dia.
Hadirnya Mercedes-Benz C-Class AMG Final Edition merupakan penyempurnaan dari generasi pendahulunya di Indonesia. Selama dua dekade, Mercedes-Benz telah merakit 4 generasi model C-Class di pabrik Wanaherang, yaitu: W 202 (1994), W 203 (1998), W 204 (2007), dan W 205 (2015).
Choi Duk Jun kembali menambahkan bahwa kendaraan sedan telah menjadi salah satu ikon dan identitas terpenting Mercedes-Benz, memberikan kontribusi penjualan yang signifikan setiap tahunnya.
"Mercedes-Benz C-Class adalah salah satu pemain yang meramaikan segmen sedan di industri otomotif Indonesia. Oleh karena itu, kami yakin bahwa Mercedes-Benz C-Class AMG Final Edition akan memenuhi kebutuhan pelanggan Indonesia," tambah Choi Duk Jun.
Mercedes-Benz C-Class AMG Final Edition
Kendaraan ini hadir dengan desain interior dan eksterior yang telah dimodifikasi menjadi lebih stylish. Selain itu, para pelanggan juga akan mendapatkan pengalaman menarik dengan tampilan instrumen kendaraan yang telah sepenuhnya digital dan sistem multimedia yang memiliki informasi dan musik yang dirancang khusus sesuai keinginan penggunanya.
Dari bagian luar, desain lampu depan dengan desain interior terbaru C-Class mengkombinasikan sisi emosional dan kecerdasan dimana karakteristiknya ditonjolkan pada desain lampu depan serta lampu belakang.
Dengan model facelift, jajaran kendaraan AMG menampilkan diamond radiator grille sebagai standar, tapi bumper depan telah didesain ulang untuk semua varian. Dengan eksterior AMG, kendaraan ini menggunakan apron depan AMG dengan geometri baru dan desain baru di bagian belakang.
Bumper belakang model ini memiliki bagian bawah baru: geometri, trim dan trim knalpot bervariasi sesuai dengan perlengkapan dan varian mesin yang dipilih. C 200 AMG Final Edition dilengkapi velg berbahan light-alloy ukuran 18 inci dengan desain AMG 5-spoke.
Baca juga: MBDI siapkan enam diler untuk uji emisi gas buang
Sedangkan C 300 AMG Final Edition dilengkapi dengan velg light-alloy ukuran 19 inci dengan desain AMG 5-twin-spoke. Pada C 300 AMG Final Edition juga terdapat panoramic sliding sunroof sebagai standar yang membuat kesan visual unik jika dilihat dari luar.
Kendaraan ini juga menghadirkan varian warna yang beragam dan juga pilihan warna baru seperti, Mojave silver, designo Hyacinth red, Brilliant blue, dan Graphite grey, serta dua warna yang paling populer, Obsidian black dan Polar white.
Mercedes-Benz, menghadirkan fitur keamanan yang canggih. C-Class AMG Final Edition baru hadir dengan Active Brake Assist yang sudah disempurnakan sebagai standar.
Fitur ini dapat membantu mengurangi potensi dan sepenuhnya menghindari tabrakan dari belakang untuk situasi kendaraan dalam kecepatan rendah, akan berhenti atau ketia ada kendaraan berhenti di depan, dan bahkan ketika pejalan kaki dan pengendara sepeda menyeberang.
C-Class AMG Final Edition menampilkan sistem bantuan mengemudi Mercedes-Benz terbaru yang menawarkan dukungan kooperatif pengemudi, oleh karena itu memberikan tingkat keselamatan aktif yang lebih tinggi, termasuk Blind Spot Assist untuk C 200 AMG Final Edition dan C 300 AMG Final Edition.
Mercedes-Benz C 200 AMG Final Edition dan C 300 AMG Final Edition akan tersedia di diler resmi kami mulai Januari 2021. Sedangkan harga untuk C 200 AMG Final Edition dibanderol Rp920 juta off the road dan C 300 AMG Final Edition dibanderol Rp1.020 miliar off the road.
Baca juga: Mercedes-Benz catat penjualan 2.226 mobil penumpang di Indonesia 2020
Baca juga: Daimler susul VW pangkas produksi karena krisis semikonduktor
Baca juga: Mobil listrik Mercedes-Benz laris, 160.000 terjual 2020
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021