Jakarta (ANTARA) - Skuter matik Honda ADV 150 dinobatkan sebagai Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) Motorcycle of the Year (FMY) 2019, mengalahkan posisi Yamaha MT-15. 

"Menurut penilaian para juri, skuter matik yang mengusung gaya petualang itu cukup menyita perhatian dengan desainnya yang gagah, dan fitur-fitur ditawarkan sesuai kebutuhan masyarakat zaman sekarang,” ujar Ketua Dewan Juri Forwot 2019 Jeffry Yanto Sudibyo di Jakarta, Selasa.

Skuter matik bermesin 150cc itu meraih penilaian tertinggi dengan jumlah 144 poin. Sementara posisi kedua ditempati oleh Yamaha MT-15 dengan nilai 105 poin, diikuti oleh Suzuki GSX150 Bandit 93 poin, Yamaha FreeGo 93 poin, dan Kawasaki Ninja 250 meraih 90 poin.

Aspek penilaian menjadi dasar utama Honda ADV 150 dinobatkan sebagai Motorcyle of The Year 2019 meliputi; desain, kenyamanan, keamanan, nilai eknomis, handling, performa, fungsional, keramahan lingkungan, pengalaman berkendara dan harga.

Penghargaan tersebut merupakan agenda tahunan dan sebagai apresiasi kepada para produsen sepeda motor yang tergabung di dalam Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI).

Di tahap awal terdapat 15 motor terbaru yang diluncurkan oleh masing-masing agen pemegang merek dalam periode September 2018 sampai Agustus 2019.

Jumlah juri yang menilai terdiri dari 21 jurnalis, dan masing-masing juri mengantongi 25 poin untuk melakukan penilaian kelima motor tersebut. 

Ketua Umum Forwot Indra Prabowo menjelaskan, kemenangan Honda ADV 150 diharapkan menjadi pemicu agen pemegang merek motor lainnya untuk terus melahirkan motor-motor yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Indonesia.

“Tahun ini jumlah motor yang berhasil dijaring oleh Forwot Motorcycle of the Year menurun 50 persen karena hanya 15 motor baru. Di 2018 jumlah motor baru yang masuk nominasi adalah 30 model berarti ada penurunan," ujar Indra. 

Menurut Indra, biasanya agen pemegang merek menahan diri untuk merilis produk-produk barunya karena dipengaruhi dengan kondisi ekonomi dan situasi politik karena dapat berdampak pada pembelian konsumen.

Adapun penyelenggaraan Forwot Motorcycle of the Year 2019 didukung oleh GT Radial, IRC Tire, Federal Lubricants, Asuransi Astra dan Astra Otoparts.

Baca juga: Kreasi Honda ADV Katros Garage mejeng di Otobursa 2019
Baca juga: Scarlet pasarkan suspensi untuk Honda ADV, Vespa GTS dan LX
Baca juga: Tiga motor Honda laris ribuan unit di GIIAS, apa saja?
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2019