Jakarta (ANTARA News) - Pameran Drive Home Expo 2018 yang digelar di ICE-BSD City, Tangerang, 2-4 November, menawarkan ragam promo dari 12 agen pemegang merek (APM) yang terlibat antara lain Audi, BMW, Chevrolet, Honda, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Toyota, Volkswagen, Wuling, hingga Harley-Davidson.

Belasan APM tersebut menawarkan promo mulai dari cicilan terjangkau hingga pembelian dengan uang muka 0 persen, serta berbagai hadiah langsung, misalnya iPhone X.

"Dengan program-program penjualan yang menarik, kami berharap para pelanggan dapat mendapatkan kemudahan lebih sehingga mereka bisa mengendarai mobil baru untuk menemani aktivitas dan liburan bersama keluarga di akhir tahun in," kata Country Manager Mobil123, Regia Glamouria, dalam keterangan tertulisnya Minggu.

Selain itu, pengunjung juga bisa melakukan test drive mobil-mobil yang menjadi incaran, sekaligus berpeluang mendapat hadiah televisi, smartphone dan voucher belanja khusus bagi pengunjung ikuti test drive. Berikut sejumlah promo dalam pameran:

Toyota

Toyota hadir dengan promo DP (uang muka) mulai dari Rp13 jutaan, cicilan mulai dari Rp2,4 jutaan dan bunga 1,3 persen. Tak hanya itu, pelanggan juga bisa mendapatkan asuransi comprehensive selama tiga bulan serta tenor selama delapan tahun.

Sebagai contoh, pelanggan yang ingin membeli Toyota Calya E MT (Rp134,35 juta) secara kredit selama 12 bulan, maka melalui paket "DP mulai Rp13 jutaan", cukup membayar uang muka Rp13,182 juta dan mengangsur cicilan sebesar Rp 10,645 juta setiap bulan.

Mazda

Mazda menawarkan hadiah Xiaomi Mi Band 3 dan voucher bensin untuk pelanggan yang membeli mobil mereka selama pameran berlangsung. Mazda juga memberikan sejumah paket kredit mulai dari tenor 12 bulan hingga 60 bulan dengan membayar uang muka sebesar 30 persen.

Mitsubishi

Pengunjung yang ingin membeli mobil Mitsubishi bisa mendapat program DP 0 persen untuk Xpander, Pajero Sport dan Outlander Sport. Anda juga bisa mendapatkan promo bunga 0 persen bila membeli Xpander atau Pajero Sport, dengan syarat membayar DP 50 persen dengan tenor satu tahun.

Honda

Tak jauh berbeda, Honda juga menawarkan promo pembelian mobil tanpa DP, dengan hanya membayar angsuran pertama sebanyak tiga kali dari jumlah angsuran yang jumlahnya disesuaikan dengan paket tenor.

Pelanggan juga berhak untuk mendapatkan sejumlah hadiah menarik melalui program lucky dip bila melakukan pembelian di Drive Home Expo 2018, antara lain tiga smartphone dan satu unit TV 40 inch.

Wuling

Wuling menawarkan promo tanpa uang muka, kendati konsumen harus membayar tiga bulan angsuran di awal. Nominal angsurannya  beragam, tergantung tenor yang dipilih antara satu sampai lima tahun.

Total bulan angsuran itu akan berkurang tiga bulan secara otomatis. Selain itu, pelanggan juga bisa mendapatkan bunga 0 persen menjadi andalan dari Wuling pameran ini.

Mini

MINI bakal memberikan iPhone X secara langsung kepada pelanggan yang membeli MINI.

Merek lain

Merek lain juga menawarkan promo, misalnya Chevrolet yang menyediakan uang muka rendah dan tenor panjang, Volkswagen menyodorkan uang muka 0 persen, servis gratis selama 5 tahun.

Ada juga Mercedes-Benz yang menyajikan program TDP (total down payment) Rp20 jutaan rupiah dan tenor hingga 7 tahun, sedangkan Harley-Davidson menawarkan kredit selama 6 tahun dengan uang muka mulai Rp70 jutaan.
Pewarta:
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2018