Tokyo (ANTARA News) - Mitsubishi Motors Corporation (MMC) akan tampil pada pameran Tokyo Motor Show (TMS) ke-45 pada 27 Oktober-5 November di Tokyo Big Sight exhibition center dengan memperkenalkan mobil listrik, Mitsubishi e-Evolution Concept, untuk pertama kalinya di dunia.

Mitsubishi e-Evolution Concept akan menjadi bintang utama dari 12 model Mitsubishi yang dipamerkan, termasuk coupe SUV Eclipse Cross yang akan diluncurkan pertama kalinya di Jepang awal tahun depan.

Selain itu, Mitsubishi juga akan memamerkan mobil ramah lingkungan lainnya, Outlander PHEV (plug-in hybrid electric vehicle), bersama sejumlah model kendaraan MMC yang populer di Jepang.

Mitsubishi e-Evolution Concept merupakan SUV crossover bertenaga tinggi generasi baru yang menunjukkan wajah MMC di masa depan. Guna memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik, e-Evolution menggabungkan teknologi Mitsubishi Motors dengan fleksibilitas SUV terbaik.

Mobil listrik sepenuhnya itu menggunakan motor listrik dengan torsi besar dan kinerja tinggi, juga disuplai sistem baterai berkapasitas besar guna memberikan kinerja responsif dan kuat yang membedakan mobil listrik ini dengan kendaraan sistem pembakaran konvensional.

Sistem triple 4WD menggunakan satu motor untuk menggerakkan roda depan, dan sistem Dual Motor AYC (Active Yaw Control) terbaru yang menggabungkan dua motor di belakang melalui unit AYC yang dikendalikan secara elektronik.

Sistem kecerdasan buatan (AI) yang menjadi otak Mitsubishi e-Evolution Concept akan meningkatkan kemampuan pengemudi. Array sensor memungkinkan sistem AI membaca perubahan kondisi jalan dan lalu lintas, serta membaca keinginan pengemudi yang ingin merasakan performa kendaraan namun tetap aman dan mudah dikendalikan.

Ada juga fungsi khusus yang memungkinkan AI mentransfer pengetahuan kepada pengemudi sehingga tanpa disadari pengguna mobol ini memiliki keterampilan menyetir yang meningkat.

Selain memamerkan 12 kendaraan, Mitsibishi juga akan memperkenalkan AI Personal Assistant yang menawarkan ragam fungsi saat berkendara, mulai dari keamanan, hiburan hingga konektivitas.

Berikut jajaran kendaraan MMC yang tampil di Tokyo Motor Show 2017:


Model No. on display  Remarks
Press days Public days
Mitsubishi e-Evolution Concept 1 1 World premiere
Eclipse Cross 4 4 Japan market spec
Outlander PHEV 2 2 1 unit for AI demonstration
Outlander   1  
Delica D:5   1 .
RVR   1  
eK Custom   1  
eK Space Custom   1 ·          
Total 7 12  

Pewarta:
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2017