Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan pembiayaan PT Federal International Finance atau FIFGroup akan menggelar seminar nasional bertema "Maju Bersama FIFGroup" dengan mengundang 500 orang pengajar pendidikan informal dari seluruh Indonesia.

Seminar yang digelar Kamis, 28 Mei 2015, di Kepala Gading, Jakarta Utara itu juga melibatkan para pengusaha mikro dan lembaga pelatihan serta kursus dari berbagai daerah.

Menurut External Relation Head Corporate Communication FIFGroup Arif Reza Fahlepi di Jakarta, Rabu, seminar dalam rangka Ulang Tahun FIFGroup ke-26 itu dikhususkan bagi para tenaga pengajar non formal atau informal.

Para peserta akan diberikan tambahan pengetahuan dari pembicara terkenal di antaranya James Gwee dari Academia Singapore, Cyltamia Irawan, CEO Lentera Consulting, dan Suhartono, President & CEO FIFGroup.

Bagi yang berminat FIFGroup membuka pendaftaran dengan syarat mengisi data diri dan photo coyp KTP melalui seluruh kantor cabang FIFGroup terdekat atau mengunduh formulirnya melalui www.fifgroup.co.id dan kirim ke seminarpendidikan@fifgroup.astra.co.id.

Bagi peserta yang lolos seleksi akan dihubungi FIFGROUP untuk mengikuti Seminar Nasional di Jakarta.

Seluruh biaya transportasi serta akomodasi bagi peserta di luar Jabodetabek seluruhnya akan ditanggung FIFGroup.

“Seminar ini kami adakan sebagai ungkapan rasa syukur kami serta sebagai salah satu upaya mendukung program pemerintah khususnya dalam bidang peningkatan pendidikan,” kata Reza.

Pewarta: Suryanto
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015