Reuters melaporkan Toyota menurunkan pertumbuhan mereka supaya fokus memperbaiki kualitas produk.
Toyota sudah dua tahun terakhir menduduki posisi pertama di dunia otomotif.
Volkswagen grup menjual 4,97 juta kendaraan antara Januari -Juni atau naik 5,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Angka penjualan itu belum termasuk truk merek Scania dan MAN.
IHS Automotive memperkirakan total penjualan semester pertama Volkswagen 5,07 juta kendaraan sedangkan Toyota sebanyak 4,83 juta unit.
"Tiongkok adalah kekuatan penentu pada pasar global, perusahaan yang fokus pada kawasan tersebut akan mendapatkan dampak pada penjualannya secara global," kata Yoshiaki Kawano, pengamat IHS Automotive yang berkantor di Tokyo.
General Motors yang posisinya sejak dua tahun lalu diambil alih Toyota sebagai pemimpin industri otomotif, menjual 4,92 juta kendaraan selama Januari-Juni.
IHS memperkirakan Volkswagen selama 2014 total akan menjual 9,91 juta kendaraan sedangkan Toyota 9,47 juta kendaraan.
Volkswagen berencana menginvestasikan 24,4 juta dolar AS mulai tahun 2014 sampai tahun 2018 untuk pembangunan pabrik-pabrik baru dan produksi bersama dengan mitra lokal di Tiongkok.
Volkswagen tahun lalu menjual 3,27 juta kendaraaan di Tiongkok, sedangkan Toyota penjualan tahunannya di negeri itu sekitar 1 juta unit.
Presiden Toyota Akio Toyoda telah menyatakan perusahaannya akan fokus membuat kendaraan yang lebih baik, bukan mengutamakan volume penjualan.
Penerjemah: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014
Copyright © ANTARA 2014