Jakarta (ANTARA) - Elders Garage dikabarkan akan segera membuktikan ketangguhan dari kendaraan konversi Vespa Super 1974, yang sudah melakukan konversi ke elektrifikasi melalui program Ride to Better Future Goes to Italy.

Kampanye tersebut dilakukan guna mendukung pemerintah dalam program konversi motor listrik. Bukan hanya itu, kegiatan ini juga berguna untuk mengedukasi masyarakat mengenai teknologi ramah lingkungan berkelanjutan, serta pengetahuan pengembangan unit conversion kit yang berkualitas.

CEO Elders Elettrico, Heret Frasthio dalam keterangan resminya, Sabtu mengatakan bahwa riset untuk membuat perangkat konversi yang berkualitas terus dilakukan Elders Garage hingga langkah pengujian terukur.

Baca juga: KLHK: Indonesia siap ukir sejarah dari konversi motor listrik ke Eropa

“Program Ride to Better Future Goes to Italy akan menggunakan Vespa Super 1974 milik Yohanes, merupakan hasil konversi Elders Garage menggunakan tipe Speedster V2 dengan baterai 72V 99AH model tank waterproof IPx4,” kata Heret Frasthio.

Dia melanjutkan bahwa motor yang akan menempuh jarak hingga 11.000 ribu km ini akan menggunakan 3Kw discbrake dengan kecepatan maksimum 85 Km/jam serta daya tempuh hingga 240 Km.

Vespa yang sudah ramah lingkungan ini memiliki waktu pengisian baterai selama 3,5 jam. Perjalanan ini akan dimulai akhir Agustus dari Indonesia ke Turki – Bulgaria – Serbia – Kroasia – Slovenia – Austria dan Italia.

Baca juga: Menag Yaqut jajal vespa listrik karya siswa MAN 2 Bandarlampung

Perjalanan yang tidak hanya mengenalkan kendaraan konversi, pihaknya juga menyelesaikannya dengan membawa misi semangat Kemerdekaan RI ke-79. Tidak heran, jika perjalanan ini mendapatkan dukungan dari orang nomor satu di Indonesia yakni Presiden Joko Widodo.

“Saya juga menerangkan kalau melalui program Ride to Better Future Goes to Italy selain menguji produk konversi dari Elders, juga karena permintaan pasar di Eropa cukup besar,” ujar dia.

Dalam kesempatan itu, Heret Frasthio berharap bahwa program konversi gratis yang memberikan manfaat kepada banyak pihak ini akan tersebut dilanjutkan oleh pemerintah Republik Indonesia.

Baca juga: Skuter listrik Komaki Venice berdesain ala Vespa diluncurkan di India

“Saya mengutarakan kepada presiden kalau program elektrifikasi kendaraan khususnya konversi motor listrik gratis dari pemerintah harus dilanjutkan ke depannya,” harap Heret.

Tidak hanya mendapatkan dukungan dari Jokowi, program ini juga mendapat apresiasi dari Menteri Lingkungan Hidup Kehutanan Siti Nurbaya Bakar. Kegiatan ini menurutnya, menggambarkan semangat keberanian menghadapi tantangan.

Baca juga: Piaggio hadirkan Vespa Elettrica RED

Baca juga: Komentar Piaggio Indonesia soal Vespa listrik dan Primavera 50cc

Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024