Jakarta (ANTARA) -
PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi meluncurkan Tiggo 5X di pasar otomotif Indonesia dengan banderol harga mulai dari Rp239 juta untuk 1.000 konsumen pertama.

“Berdasarkan riset kami, kebanyakan pengguna Tiggo itu beriorientasi kepada kebutuhan keluarga. Mereka fokus pada pengembangan karir sambil menjaga keluarga, menyediakan kehidupan yang lebih baik," kata Wakil Direktur Eksekutif PT CSI Qu Jizong pada saat peluncuran harga resmi Tiggo 5X di Jakarta, Kamis.

Chery Tiggo 5X, yang akan diproduksi secara lokal, hadir dengan berbagai fitur menarik yang bisa diandalkan oleh pemiliknya seperti sistem keselamatan yang dikemas dalam sistem 7 fungsi ADAS, 6 airbag serta kamera 360.

Baca juga: Chery Indonesia resmi luncurkan Tiggo 5X pada pertengahan Juni

Fitur ADS, yang saat ini banyak digunakan oleh berbagai pabrikan untuk sistem keselamatannya, pada Chery Tiggo 5X menyajikan sistem keselamatan mulai dari lane departure warning, blind spot detection, rear cross traffic alert, adaptive cruise control, font collision warning, autonomous emergency braking, dan intelligent high beam control headlamp.

Sistem keamanan lainnya juga tersemat pada Chery Tiggo 5X seperti EBD, BAS, dan brake override system, TCS, ESP, hill start assist, dan hill descent control.

Dalam memberikan kenyamanan bagi para penggunanya, Tiggo 5X telah menghadirkan sistem hiburan yang menggunakan layar sentuh berukuran 10,25 inci dengan fitur konektivitas Bluetooth dan USB, MID 7 inci TFT cluster, dan sudah terhubung dengan Carplay Android.

Penantang Toyota Raize itu hadir dengan dimensi 4.338 milimeter, lebar 1.830 milimeter, dan tinggi 1.645 milimeter, dengan wheelbase (jarak sumbu roda) 2.630 milimeter. Untuk tenaga, Tiggo 5X mengandalkan mesin 1.5 VVT dengan tenaga maksimum 112 hp, torsi 138 Nm dipadukan dengan transmisi otomatis CVT 7 percepatan.

Di Indonesia, Chery Tiggo 5X hadir dengan dua varian yakni Classic dan Champion. Khusus untuk 1.000 konsumen pertama, Chery memberikan harga spesial yaitu Rp239.000.000 untuk varian Classic dan Rp269.000.000 untuk varian Champion.

Sedangkan untuk harga resmi on the road, mobil itu banderol dengan harga Rp249.000.000 untuk varian Classic dan Rp279.000.000 untuk varian Champion.

Baca juga: Chery Indonesia buka suara mengenai "recall" Tiggo 5X

Baca juga: Ini model Toyota Raize yang paling diburu konsumen

Baca juga: Daihatsu Espass 1996 disulap jadi "campervan" enam roda

 
Pewarta:
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2024