Jakarta (ANTARA) - Mercedes-Benz Korea dan tiga perusahaan mobil lainnya akan menarik kembali lebih dari 10 ribu kendaraan di Korea Selatan karena komponen yang rusak, kata kementerian transportasi negara itu, Rabu (15/11).

Perusahaan-perusahaan tersebut, yang juga mencakup BMW Group Korea, Volkswagen Group Korea dan produsen van listrik dalam negeri Jeis Mobility, secara sukarela menarik kembali sebanyak 10.981 unit dari 20 model berbeda, kata kementerian tersebut.

Baca juga: Empat pabrikan akan tarik hampir 8.000 mobil karena komponen rusak

Mercedes-Benz akan menarik kembali 9.528 unit dari 14 model berbeda, termasuk sedan E 250, karena kemungkinan matinya mesin akibat kerusakan komponen pompa bahan bakar.

BMW akan menarik kembali 141 unit dari dua model sepeda motor berbeda karena kecerahan lampu yang tidak memadai untuk berkendara siang hari.

Sementara itu, Volkswagen akan mengatasi kerusakan baterai pada 73 unit dari dua model Audi berbeda, termasuk e-tron GT.

Adapun Jeis Mobility akan menarik kembali 910 unit model ET Van untuk mengatasi bagian bawah kendaraan yang tidak memenuhi standar keselamatan. Demikian disiarkan Yonhap, Rabu (15/11) waktu setempat.

Baca juga: Toyota "recall" 1,85 juta unit RAV4 karena risiko kebakaran

Baca juga: Enam pabrikan tarik 75.000 mobil di Korsel karena suku cadang rusak

Baca juga: BMW "recall" Seri 5 dan 7 sebanyak 9 ribu unit karena fitur ini
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023