Jakarta (ANTARA) - Merek pelumas yang telah 34 tahun berkiprah di Indonesia, Federal Oil, menyabet predikat Indonesia Original Brand (IOB) 2022 untuk kategori "Motorcycle Lubricant" atas eksistensinya dalam memberikan layanan kepada konsumen kendaraan roda dua selama lebih dari tiga dekade.

Predikat Indonesia Original Brand (IOB) 2022 yang diusung Majalah SWA itu diberikan setelah melewati penilaian melalui survei independen yang melibatkan 5.500 responden dari beberapa kota besar meliputi Medan, Bandung, Jabodetabek, Semarang, Surabaya dan Makassar.

Rommy Averdy Saat, selaku Federal Oil Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) mengatakan bahwa, Federal Oil konsisten memberikan produk berkualitas dan menghadirkan ragam inovasi program penjualan untuk mendorong pasar pelumas di Indonesia.

"Terima kasih kepada Majalah SWA dan semua pihak terkait atas apresiasi yang diberikan, karena segala usaha dan upaya kami diterima pasar dengan baik. Upaya bersama ini tidak hanya dari Federal Oil™ saja, tapi dari semua lini yang terkait " jelas dia dala siaran resmi, Kamis.

"Tentunya kami juga berterima kasih kepada para distributor, mekanik, pemilik bengkel, serta konsumen yang telah setia menggunakan dan merekomendasikan produk-produk Federal Oil. Kami berharap kedepannya mampu selalu memberikan brand experience yang lebih baik lagi" tutup Rommy.

Ia berharap Federal Oil dapat mempertahankan kinerjanya pada 2023 melalui berbagai program, salah satunya "Rekomendasi Ahli Bikin Nyaman" dan "Sobek Berhadiah".

Baca juga: Federal Oil optimalkan layanan interaksi di platform media sosial

Baca juga: Federal Oil raih predikat "Superbrands" pelumas sepeda motor

Baca juga: Federal Oil Mechanic Contest diikuti 1.200 juru mesin dari 900 bengkel

Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022