Adapun platform Ultium yang digunakan pada mobil itu mencakup teknologi bantuan pengemudi Super Cruise dan Sistem Kokpit Virtual.
Baca juga: Honda dan GM akan kembangkan kendaraan listrik terjangkau
General Motors dalam siaran pers pada Minggu menyatakan bahwa mobil itu akan diperkenalkan pertama kalinya di China pada Juni 2022.
Buick Electra-X diklaim akan membawa serangkaian teknologi baru yang menggambarkan mobilitas listrik di masa depan.
Mereka tidak merinci jenis teknologi yang akan digunakan pada Electra-X, namun GM memastikan bahwa SUV itu akan mengusung konsep EV dengan mode kendara yang lebih aman, cerdas dan sesuai dengan karakteristik konsumennya.
Buick juga belum membocorkan desain Electra-X, namun mereka menyebutkan mobil itu menawarkan ruang kabin yang lapang. GM akan mengumumkan tampilan penuh mobil itu pada peluncuran resminya di China pada bulan depan.
Baca juga: GM diretas, data pelanggan bocor
Baca juga: GM tunjuk CEO baru untuk unit Korea Selatan di tengah kekurangan chip
Baca juga: GM "recall" 2.600 SUV karena airbag yang bisa meledak
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022