Jakarta (ANTARA News)- Geely Automobile Holdings mengumumkan penjualan dalam tujuh bulan pertama 2011.

Pabrikan asal China itu melaporkan dalam tujuh bulan pertama 2011 berhasil menjual 235.209 unit mobil, meningkat 8,2% dari periode yang sama tahun lalu.

Geely menargetkan penjualan sebesar 480.000 unit pada 2011. "Ini tidak mudah, tetapi seharusnya dengan kerja keras kami, target penjualan bisa diraih," kata Lawrence Ang, salah seorang direktur Geely, Senin (22/8), seperti dikutip Reuters.

Geely yang merupakan salah satu unit dari Zhejiang Geely Holding Group, perusahaan yang juga memiliki merk Volvo, juga melaporkan raihan keuntungan dalam semester pertama 2011 yang berjumlah sebesar 935,65 juta Yuan. (Ber)
Penerjemah:
Copyright © ANTARA 2011