Jakarta (ANTARA News)- Mercedes Benz memegang dominasi pasar kendaraan mewah di Indonesia dengan menguasai 63% pangsa pasar segmen kendaraan premium.

"Mercedes Benz tetap bertahan sebagai kendaraan premium paling diminati konsumen di Indonesia," kata Rudi Borgenheimer, Presiden Direktur Mercedes Benz Indonesia di Jakarta, Senin.

Rudi, yang akan segera meletakkan jabatan sebagai orang nomor satu di Mercy Indonesia September mendatang, juga mengatakan penjualan di bulan Juli yang sebesar 1.995 unit semakin memantapkan posisi merk asal Jerman itu sebagai penguasa pasar mobil mewah.

Dari jumlah unit yang terjual selama bulan Juli tipe C-Class menjadi tipe yang paling diminati konsumen Indonesia dengan jumlah penjualan mencapai 910 unit. Berada di urutan kedua tipe E-Class yang terjual 721 unit.

S-Class yang mengisi jajaran paling mewah di Mercy berhasil terjual 179 unit. Ada pun model M-Class juga menyumbang 68 unit, R-Class dengan 30 unit, dan GL-Class dengan 36 unit.

Kendaraan Smart yang bermain di segmen micro car juga menerima animo yang besar dari masyarakat Indonesia setelah berhasil laris sebanyak 211 unit. (Ber)
Penerjemah:
Copyright © ANTARA 2011