Melalui akun Twitter-nya, Mercedes memperlihatkan penampakan GLE Coupe walau hanya 15 detik saja. GLE Coupe dengan desain baru dan lebih mewah.
Dikutip dari CarsCoops, Selasa, seorang fotografer memotret crossover coupe tersebut, yang tampilannya lebih ramping serta berkesan lebih sporty.
Untuk kabinnya, terdapat instrumen digital sebesar 12,3 inci, sistem hiburan 12,3 inci dan teknologi kontrol suara. Selain teknologi yang sudah diperbaharui, nantinya kendaraan itu akan menghadirkan bahan yang berkualitas tinggi dengan desain yang berkualitas.
Soal dapur pacu, Mercedes belum memberi informasi lanjut. Namun, banyak yang mengharapkan kendaraan itu akan menggunakan mesin 2.0 liter empat silinder turbocharged yang dapat menghasilkan 225 hp dan torsi maksimal mencapai 370 Nm.
Seharusnya, nanti juga akan ada pilihan turbocharged 3.0-liter yang menghasilkan 362 hp dan torsi 500 Nm.
Pelanggan Eropa juga bisa mendapatkan beberapa pilihan mesin diesel untuk GLE 300d Coupe dengan mesin empat silinder dengan 241 hp dan torsi 500 Nm. Bisa juga ada enam silinder dengan output 268 hp dan torsi 600 Nm serta tenaga 325 hp dan torsi 700 Nm
Nantinya, akan ada varian AMG dengan output mulai dari 429 hp hingga 603 hp, demikian CarsCoops.
Baca juga: Spesifikasi Mercedes-Benz S 600 Guard, limosin keamanan tertinggi
Baca juga: Antisipasi era mobil listrik, Mercy tinjau van bermesin diesel
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019