Pada pemaparan di Detroit Motor Show, Kamis, Tavares mengatakan grup PSA akan "100 persen listrik" pada tahun 2025. Artinya seluruh kendaraan dari grup itu akan tersedia dalam versi hibrida atau listrik, menurut Automotive News dilansir AFP.
Hingga saat ini, PSA sebagai produsen mobil terbesar kedua di Eropa baru mengupayakan versi listrik dari setiap model mobilnya sebesar 80 persen hingga 2023.
Automotive News juga mengutip Tavares yang mengatakan bahwa PSA akan menawarkan 40 model hibrida atau mobil listrik sepenuhnya dalam waktu tujuh tahun ke depan.
Tavares menyatakan PSA merencanakan untuk kembali terjun ke pasar Amerika Serikat setelah absen lebih dari 20 tahun, demikian AFP.
Penerjemah:
Copyright © ANTARA 2018
Copyright © ANTARA 2018