Jakarta (ANTARA News) - Tujuh puluh tahun yang lalu pada pekan ini, Ferrari pertama meluncur ke jalanan di Maranello, Italia untuk test drive. Ferrari silinder 12 125 S itu dinamai Enzo Ferrari.

Seiring dengan dirilisnya video pembuatan 125 S untuk pertama kalinya keluar dari garasi Ferrari, perusahaan tersebut menerbitkan website yang memperingati prestasi besar Ferrari selama 70 tahun terakhir mulai dari kemenangan dan kejuaraann Formula One hingga rilis kendaraan ikonik 250 GTO, F40 dan Enzo.

Video tersebut juga menghubungkan 125 S dengan pembuatan V12 terbaru hypercar mobil terbuka LaFerrari Aperta yang dibuat untuk menandai peringatan 70 tahun berdirinya Ferrrari.

Dilansir dari laman The Verge, Ferrari berencana untuk membuat acara untuk merayakan ulang tahun tersebut di lebih dari 60 negara, memberikan kesempatan bagi penggemar Ferrari untuk bergabung dalam perayaan tersebut.

Ferrari telah menjual 200 mobil LaFerrari Aperta -- dan sudah terjual habis. Selain sudah terjual 200 unit, Ferrari akan membuat tambahan sebanyak sembilan unit LaFerrari Aperta untuk tur seluruh dunia dan dipamerkan dalam acara ulang tahun tersebut.




Penerjemah: Arindra Meodia
Copyright © ANTARA 2017