Jakarta (ANTARA News) - Produsen mobil Italia, Automobili Lamborghini, resmi mengumumkan produksi sebuah SUV mewah sebagai lini model ketiga yang masuk dalam jajaran produk mereka.

Keterangan pers yang diterima di Jakarta, Jumat, menyebutkan bahwa lini model tersebut rencananya akan diperkenalkan ke pasar pada 2018.

Sebuah mobil konsep SUV mewah pertama kali dipamerkan sebagai Lamborghini Urus pada Beijing Auto Show 2012.

Mobil tersebut nantinya akan diproduksi di pabrik Sant'Agata Bolognese, Bologna, Italia dan dijadikan pionir atas sejumlah pertumbuhan tambahan dan kesempatan-kesempatan signifikan dengan penambahan jajaran produk tersebut.

Lamborghini menggandeng sejumlah pihak demi merealisasikan proyek tersebut, termasuk di antaranya Volkaswagen Group bersama AUDI AG selaku pemegang saham, Menteri Pembangunan Ekonomi Italia, Invitalia (Badan Nasional Penanaman Modal dan Pembangunan Ekonomi Italia) dan Pemerintah Wilayah Emilia Rogmana.

Presiden sekaligus CEO Lamborghini Stephan Winkelmann menyatakan bahwa pengumuman lini model ketiga tersebut memperlihatkan pertumbuhan yang stabil dan berkelanjutan dari perusahaan serta menjadi penanda dimulainya era baru.

"Model SUV terbaru ini akan diproduksi di Pabrik Sant'Agata Bolognese, sebagai bagian dari komitmen kami menjaga nilai-nilai yang diusung slogan 'Made in Italy' tetap tersebar ke seluruh dunia," kata Winkelmann.

Kehadiran model SUV mewah itu juga bakal menentukan tingkat penambahan kapasitas produksi pabrik, yang bersamaan dengan itu pihak Lamborghini menginvestasikan ratusan juta Euro.

Pabrik Sant'Agata Bolognese direncanakan akan diperbesar secara signifikan dari seluas 80.000 meter persegi menjadi 150.000 meter persegi, yang di dalamnya mengusung pembangunan sejumlah fasilitas baru seperti lini produksi baru, penyimpanan dan perluasan departemen litbang.

Penambahan lini produk ketiga juga akan membuka lapangan kerja untuk jaringan pemasok baik di Italia maupun secara global, dengan niatan Lamborghini mempekerjakan 500 karyawan baru.

Kelas SUV mewah menjadi wujud bahwa Lamborghini mengambil tantangan atas segmen yang belum banyak tereksploitasi namun bertumbuh cepat dan menggairahkan, serta memperluas jumlah pelanggan mereka secara signifikan.

Para calon pelanggan itu selain menyasar keluarga-keluarga dan pelanggan baru, juga mengincar para pengguna mobil sport super Lamborghini yang hingga saat ini mengendarai model SUV dari merek lain.

Distribusi volume akan diseimbangkan di antara tiga kawasan utama penjualan, yakni EMEA (Eropa, Timur Tengah dan Afrika), Amerika dan Asia Pasifik.

Target pasar utama akan menyasar Amerika Serikat, Tiongkok, Timur Tengah, Britania Raya, Jerman dan Rusia, dengan volume per tahun sekira 3.000 unit yang akan meningkatkan dua kali lipat penjualan mereka saat ini.
Pewarta:
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015