Pekanbaru (ANTARA) - Setelah beroperasi di Bandara Internasional Halim Perdanakusuma, Jakarta, layanan taksi online listrik Evista mengekspansi bisnisnya dengan membuka layanan di Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru, mulai 23 September mendatang.
Bekerja sama dengan Pusat Koperasi Angkatan Udara (Puskopau) Roesmin, pada tahap awal, perusahaan rintisan anak bangsa ini berencana mengoperasikan 10 unit armada taksi listrik dengan menggunakan Neta V.
“Alhamdulillah dengan dukungan dari Puskopau Roesmin Nurjadin insya Allah Evista akan hadir untuk melayani transportasi darat para penumpang yang akan naik atau turun pesawat atau bagi masyarakat yang beraktivitas di wilayah Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru,” kata CEO & Founder Evista, Erlang Hadiwiguna melalui rilis pers Senin.
Baca juga: Armada taksi listrik mulai diminati penumpang bandara
Baca juga: Viral di medsos, ini cara pesan taksi listrik online Evista
Untuk memesan layanan taksi mobil listrik Evista di Bandara Sultan Syarif Kasim II cukup mudah. Penumpang cukup melakukan pemesanan seperti memesan taksi online pada umumnya melalui aplikasi Evista yang sudah tersedia di Play Store dan App Store.
Penumpang juga dapat menghubungi petugas Evista yang siaga di lokasi jemput (pick up point) di dekat pintu kedatangan Bandara Sultan Syarif Kasim II.
Armada Evista akan siaga di Bandara Sultan Syarif Kasim II setiap harinya sejak pukul 06.00 WIB hingga jadwal penerbangan dan pendaratan terakhir.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Puskopau Lanud Roesmin Nurjadin Mayor Pnb Martono menyebutkan kehadiran Evista merupakan wujud keseriusan pengelola Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru untuk meningkatkan pelayanan transportasi darat di wilayah bandara.
“Kami menilai Evista punya komitmen yang baik untuk mendukung kami dalam memberikan pelayanan, khususnya transportasi darat, mengingat kebutuhan masyarakat akan layanan angkutan dari dan atau menuju bandara saat ini memang sangat tinggi,” ujar Martono.
Baca juga: China-Thailand kerja sama di sektor taksi listrik bandara Thailand
Baca juga: OIKN sebut Blue Bird pasok bus dan taksi listrik untuk upacara di IKN
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024