Ford akan mempekerjakan lebih dari 5.000 pekerja di AS, termasuk 3.300 posisi dengan gaji jabatan.
Di Asia, produsen otomotif asal AS itu akan mempekerjakan 6.000 orang di Asia.
Perekrutan ini dilakukan karena Ford berencana meluncurkan 23 mobil dan truk baru pada 2014, 16 di antaranya akan diperkenalkan di Amerika Utara.
Salah satu yang paling penting dalam peluncuran tersebut adalah kehadiran mobil sport all-new Mustang dan perombakan radikal truk pickup F-150.
"Kami memilki tahun yang belum pernah terjadi sebelumnya. Kami selalu mengatakan bahwa kami akan terus berinvestasi dalam produk dan dengan jumlah yang akan kamu luncurkan tahun depan, akan memperkuat investasi tersebut," kata kepala operasi Ford Amerika Utara dan Selatan, Joe Hinrich.
Peluncuran global yang direncanakan untuk tahun depan jumlahnya dua kali lipat dari pada peluncuran tahun 2013.
Di seluruh dunia, Ford berada di jalur untuk memproduksi 6 juta mobil dan truk, kata perusahaan itu seperti dilansir dari laman Reuters.
Penerjemah:
Copyright © ANTARA 2013
Copyright © ANTARA 2013