Jakarta (ANTARA News) - Pada usia kesepuluh Avanza, Toyota menampilkan lima dress up mobil serbaguna (MPV) kecil yang banyak diminati konsumen di dalam negeri itu.

"Kami ingin memperlihatkan Avanza bukan hanya mobil untuk keluarga, tapi juga (mobil) anak muda," kata Presdir PT Toyota Astra Motor (TAM) Johnny Dharmawan di Jakarta, Sabtu.

Toyota menampilkan lima dress up Avanza meliputi konsep city crossover untuk mereka yang suka berpetualang, sporty untuk anak muda, dan lux dynamic untuk konsumen penyuka mobil dinamis dan mewah.

Selain itu ada konsep hightech untuk penyuka teknologi dengan sentuhan iluminasi, dan blend in tradition dengan lukisan tenun ikat keemasan pada badan mobil sehingga terlihat mewah dalam balutan tradisi Indonesia.

"Kalau kendaraan lain untuk keluarga tidak bisa buat ngebut, Avanza bisa karena memang dirancang untuk sporty juga," kata Johnny.

Ia optimistis Avanza yang dirancang khusus untuk pasar Indonesia tetap diminati konsumen, tidak hanya konsumen dalam negeri tapi juga sejumlah negara yang menjadi tujuan ekspor.

"Nilai jual kembali Avanza sekarang masih bagus," ujar Johnny sembari mengatakan hanya Avanza yang nilai jual kembalinya pernah lebih tinggi dari pertama beli sehingga mendapat penghargaan MURI.

Direktur Pemasaran TAM Rahmat Samulo menambahkan hingga kini Avanza masih menjadi pemimpin pasar segmen low MPV sebesar 50 persen. "Saat ini rata-rata penjualan Avanza mencapai 18 ribu unit per bulan," katanya.

Januari-November 2013 penjualan Avanza menembus angka 196.039 ribu unit.
Pewarta: Risbiani Fardaniah
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013