Jakarta (ANTARA News) - PT Toyota Astra Motor (TAM) tak mengandalkan promo penjualan untuk menarik pembeli di arena Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

"Dari awal keikutsertaan kami di IIMS 2013 memang tidak untuk berjualan tetapi mengenalkan teknologi-teknologi terbaru Toyota kepada masyarakat. Karena itu, tidak ada promo sama sekali di booth Toyota," kata GM Perencanaan Perusahaan dan Humas TAM Widyawati di arena IIMS 2013, Senin.

Widyawati mengatakan, apabila Toyota memberikan promo penjualan saat pameran, tentu menjadi tidak 'fair' bagi konsumen yang membeli di dealer. Pembeli di pameran mendapat harga khusus yang lebih murah, sementara pembeli di dealer mendapat harga yang lebih tinggi.

Dalam keikutsertaan dalam IIMS 2013, Toyota juga tidak ingin sekedar memindahkan dealer ke pameran. Apabila ada promo di pameran, maka bisa dimanfaatkan tenaga pemasaran Toyota untuk sekedar mengejar target penjualan.

"Salesman bisa saja membujuk calon konsumen untuk melakukan transaksi di pameran dengan dalih akan mendapatkan promo-promo tertentu," ujarnya.

Namun, meskipun tidak memberikan promo penjualan apa pun, Widyawati mengatakan pengunjung booth Toyota di arena IIMS 2013 tetap mendapat keuntungan karena bisa melihat dan membandingkan mobil-mobil yang dipamerkan, tak hanya mobil Toyota, sebelum memutuskan pembelian.

"Pengunjung bisa melihat dan merasakan perbedaan mobil satu dengan yang lain, teknologi Toyota dibandingkan yang lain. Kalau kemudian mereka membeli di dealer, bukan di pameran, tidak jadi masalah karena harganya tetap sama," tuturnya.

Karena itu, saat ditanya mengenai mobil Toyota yang paling diminati di IIMS 2013, Widyawati mengatakan tidak bisa memberikan jawaban pasti karena pihaknya tidak pernah melakukan rekapitulasi penjualan harian.

"Namun, saya perkirakan Avanza masih tetap menjadi favorit, disusul Kijang Innova atau yang terbaru Agya," ujarnya.
Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013