Jakarta (ANTARA) - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia memperkenalkan model full-electric 7-seater SUV pertama di Indonesia yaitu The new EQB pada perhelatan tahunan STAR DRIVE 2023 di Main Atrium Senayan City, Jakarta, Kamis.

The new EQB hadir dengan dimensi baru dan merupakan 7-seater full-electric SUV pertama di Indonesia yang menawarkan ruang luas untuk kebutuhan transportasi keluarga yang ramah lingkungan.

Seri ini memiliki jarak tempuh hingga 448km berdasarkan WLTP, dengan baterai lithium-ion double decker dengan konten energi 66,5 kWh yang dapat diisi dari 10 persen ke 80 persen dalam waktu 32 menit, menggunakan DC fast-charging 100kW.

Baca juga: Mercedes kembali hadirkan model kendaraan rakitan lokal The new GLC
PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia memperkenalkan model full-electric 7-seater SUV pertama di Indonesia yaitu The new EQB di Main Atrium Senayan City, Jakarta, Kamis (16/6). (ANTARA/Ahmad Faishal)

"Tetapi, apabila menggunakan home charger atau wallbox yang akan diinstall di rumah dengan kapasitas 11 kilowatt, maka membutuhkan waktu hingga 6 jam pengisian daya," kata Deputy Director Sales Operation & Product Management PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Hari Arifianto.

The new EQB juga menyediakan fungsi Active Steering Assist dan pengembangan aerodinamis secara digital, sehingga memberikan kenyamanan lebih saat berkendara.

Baca juga: Melirik model entry-level full electric baru Mercedes Benz The new EQA
PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia memperkenalkan model full-electric 7-seater SUV pertama di Indonesia yaitu The new EQB di Main Atrium Senayan City, Jakarta, Kamis (16/6). (ANTARA/Ahmad Faishal)


"The new EQB akan jadi full electric 7 seater SUV pertama di Indonesia. Untuk kendaraan elektrik, kami memberikan garansi 8 tahun untuk baterai atau 160.000 kilometer," tambah Hari.

Selain itu, The new EQB juga didukung layanan StarService yang terdiri atas 5 tahun garansi perawatan berkala dan 3 tahun garansi pabrik tanpa batasan kilometer, garansi 2 tahun StarTire, serta layanan darurat 24 jam.

The new EQB tersedia dalam 4 pilihan warna yaitu Digital White, Mountain Grey, Cosmos Black dan Denim Blue. Seri ini dipatok pada rekomendasi harga off-the-road sebesar Rp1.655.000.000 (Satu Miliar Enam Ratus Enam Puluh Lima Juta Rupiah).

Baca juga: Mercedes-Benz tambah 2 model full-electric EQ dan generasi terbaru SUV
Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023