Jakarta (ANTARA News) - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) Gusti Muhammad Hatta mengatakan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono telah meminta agar kementerian terkait segera mengembangkan kendaraan transportasi umum berenergi listrik untuk meningkatkan sistem transportasi nasional.

"Tahun 2012 pengembangan mobil listrik mendapat tanggapan luar biasa dari masyarakat. Presiden juga sudah menyatakan keinginannya agar mobil listrik ini dikembangkan khususnya untuk angkutan umum, sebab kalau untuk `city car` Presiden belum terlalu antusias," kata Menristek Gusti Muhammad Hatta, di Jakarta, Kamis.

Ia mengatakan pengembangan mobil listrik yang dilakukan sepanjang 2012, banyak memunculkan ahli-ahli. Bahkan kata dia, pada bulan Mei tahun ini sebuah perusahaan swasta di Gresik akan memproduksi mobil listrik.

"Yang saya dengar juga saat ini sudah ada becak listrik yang dipasangkan alat di atas becak, sehingga tidak perlu mengayuh lagi dia bisa berjalan sendiri," ujar Gusti.

Menurut Gusti Muhammad Hatta, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah meminta adanya penambahan alokasi dana untuk keperluan pengembangan dan pembuatan mobil listrik bagi transportasi umum. Namun dari sisi teknologi, pengembangan mobil listrik diakui masih memiliki kendala.

"Dari pengalaman kami 2012, mobil listrik ini masih mengalami kendala dari sisi teknologi, di mana baterai untuk mobil listrik ini masih lemah. Kemungkinan kami masih akan fokus pada baterai dalam pengembangan mobil listrik ke depannya," kata dia.

Gusti mengatakan Kemenristek dan beberapa pihak terkait akan berupaya membuat sebuah baterai yang kecil dengan daya simpan besar dan tahan lama.
(R028)
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013