Unit ke-400 adalah dari Chiron Super Sport. Bugatti mengatakan bahwa tidak akan ada dua mobil yang serupa, begitu banyak pilihan personalisasi yang tersedia untuk pelanggan.
Baca juga: Satu unit Bugatti Chiron harus ditarik karena masalah sekrup
Hindustantimes melaporkan beberapa waktu lalu, banyak penelitian dan pengembangan telah dilakukan untuk memproduksi setiap bagian dari Chiron. Panel serat karbon ditempatkan tepat pada sasis monocoque canggih oleh para pengrajin.
Proses pengecatan atau finishing sangat detail sehingga untuk mencapai efek yang diinginkan memerlukan hingga delapan lapisan hanya di lapisan atas saja, masing-masing dipoles hingga hasil akhir seperti cermin yang sempurna, dalam, dan berkilau.
Unit ke-400 dari Chiron hadir dengan warna hijau tua sesuai pilihan pemiliknya. Interiornya mendapat kombinasi jok kulit split "Hijau" dan "Beluga Hitam". Sisa interior berwarna "Beluga Black" dengan elemen serat karbon dan bagian trim interior "Black Anodized".
Pelanggan juga memilih atap Sky View opsional yang memungkinkan banyak cahaya masuk.
Chiron Super Sport ditenagai mesin W16 8.0 liter twin-turbocharged yang menghasilkan daya maksimum 1.600 Ps. Output torsinya 1.600 Nm dan tersedia antara 2.000 rpm dan 7.000 rpm.
Gearbox yang digunakan memiliki kopling ganda 7-percepatan yang menggerakkan keempat roda. Chiron Super Sport mampu berakselerasi hingga 300 km/jam dalam 12,1 detik, dengan kecepatan tertinggi 440 km/jam.
Baca juga: SUV dan mobil listrik tidak masuk rencana masa depan Bugatti
Baca juga: Bugatti butuh waktu 16 minggu kembangkan interior Centodieci
Baca juga: Skuter Bugatti 9.0 dijual Rp17,9 juta, tapi kecepatannya cuma 30km/jam
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022