Jakarta (ANTARA) - Pesta modifikasi OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo (OLX Autos IMX 2022) menyiapkan dua mobil hasil modifikasi sebagai hadiah "Supergiveaway" yakni Toyota Kijang Innova dan Subaru Forester.

Subaru Forester JDM AWD yang disiapkan sebagai hadiah merupakan garapan influencer otomotif Mas Wahid, Garasi Drift, Den Dimas, Emanuelle Amandio, dan Motomobi yang mengusung konsep modifikasi Street Stance. Sedangkan supergiveaway kedua adalah Innova 2KD berkonsep "Family Racing Car" hasil garapan Ridwan Hanif.

“Program Supergiveaway dikemas menarik untuk semua pengunjung. Suguhan baru coba ditawarkan IMX dengan menggabungkan dua mobil supergiveaway yang ditargetkan untuk dua kategori pengunjung," kata Andre Mulyadi selaku IMX Project Director dan Founder NMAA dalam siaran resmi Kamis.

Baca juga: Menengok persiapan pesta modifikasi OLX Autos IMX 2022

Andre menjelaskan, dua supergiveaway tersebut punya syarat berbeda, misalnya Subaru Forester dipersembahkan kepada audiens yang hadir langsung secara on the spot (offline) pada saat event berlangsung. Sedangkan Innova 2KD untuk pengunjung online atau dari luar kota dan tidak harus datang ke lokasi tetapi harus menyaksikan acara melalui streaming Youtube NMAA TV pada 2 Oktober pukul 18.15 WIB.

"Hal tersebut dilakukan sehingga seluruh masyarakat Indonesia bisa mendapatkan edukasi otomotif dan menjangkau banyak segmen baru di luar segmen,” ujar Andre Mulyadi.

Director of Marketing OLX Autos Indonesia Sandy Maulana mengatakan, unit supergiveaway merupakan wujud kolaborasi untuk mendukung industri kreatif, utamanya industri modifikasi aftermarket dalam negeri.

“Para pelaku industri modifikasi aftermarket kreatif di Indonesia juga terus berkembang mengikuti zaman, termasuk mengiringi tren internasional. Kondisi ini bisa menjadi peluang terutama di pasar mobil bekas berkualitas dari beragam model dan jenis di OLX Autos. Selain itu, memiliki visi yang sama untuk mendukung setiap kegiatan anak muda,” tambah Sandy.

Baca juga: Bank Neo Commerce dukung gelaran OLX Autos IMX 2022 Subaru Forester
OLX Autos IMX 2022 siapkan "Supergiveaway" Subaru Forester (ANTARA/HO)


Tahun ini IMX melalui NMAA menyiapkan model Crossover Subaru Forester yang mendapat sentuhan spesial oleh para influencer. Basis mobil tersebut dipilih langsung oleh Mas Wahid, kemudian mendapat sentuhan wide body kit custom, fitment kaki-kaki dari velg Lenso Project D1-SE stance berbalut ban Yokohama Advan Neova serta suspensi coilover dari Eldee Suspension dari Garasi Drift.

Pada bagian interior diserahkan ke Den Dimas dengan mengadopsi konsep period correct yang dihadirkan untuk memberikan sentuhan impresif sesuai gaya modifikasi pada zamannya oleh spesialis interior Vertue Concept.

Konsep tersebut disandingkan dengan unsur modern dari penggunaan sistem audio dari Venom Indonesia yang menggunakan produk subwoofer tipe VX 6.8 PB, processor audio VPR 2.4, dan speaker Coaxial Venom tanpa mengorbankan kenyamanan dan tetap mempertahankan tampilan interior Subaru Forester.

Baca juga: Kolaborasi MPMX dan CARRO perkuat ekosistem bisnis mobil bekas

Sentuhan mesin pada modifikasi tersebut dipercaya kepada Emanuelle Amandio untuk memastikan sektor mesin tetap prima dan bisa dibawa jarak jauh. Lalu pada hasil akhir supaya tampilan mobil semakin stylish, Om Mobi memberikan grafis minimalis dari pemasangan decal stiker oleh Goodfix Aurocal.

“Ada beberapa strategi untuk memberikan edukasi kepada publik luas yang tentunya bisa dikemas secara menarik. Saat ini Indonesia dikenal sebagai salah satu negara dengan keberagaman kreativitas dan inovasi," ujar salah satu influencer otomotif Om Mobi. Innova Diesel
​​​​​​​
OLX Autos IMX 2022 siapkan "Supergiveaway" Kijang Innova Diesel (ANTARA/HO)


Mobil supergiveaway lainnya adalah Innova Diesel bermesin 2KD yang digarap Ridwan Hanif. Antusiasme tinggi dirasakan Ridwan Hanif ketika melihat Innova 2KD dari kondisi standar hingga telah berubah siginifikan.

“Aura mobil kenceng sudah berasa dari bagian luar. Ini jadi satu-satunya mobil diesel kenceng yang kita jadiin giveaway," kata Ridwan Hanif.

Konsep “Family Racing Car” pada Innova 2KD fokus pada ubahan mesin oleh Speed Z Performance. Bagian eksterior ke bagian eksterior, Innova 2KD by Ridwan Hanif dibenahi oleh sejumlah produk cat dari Belkote Paints dan imbuhan part serat karbon buatan Karyatama

Supaya memberikan penerangan maksimal di malam hari, Yoong Motor Indonesia memberikan peningkatan pencahayaan yang sesuai dengan kondisi jalan di Indonesia dengan mengandalkan produk Osram Automotive, Hyperion dan Ruchi Vision.

Produk lokal menjadi andalan untuk Innova ini antara lain coilover Eldee Suspension, velg RH Performance, dan Ban Nankang dari Mega Arvia. Kemudian pada modifikasi ruang kabin ditangani oleh Vertue Concept, processor audio Venom VPR 36, speaker Venom EX-, serta subwoofer VX 6.8 PB dari Venom Audio Indonesia.

Baca juga: Menengok persiapan pesta modifikasi OLX Autos IMX 2022

Baca juga: Langkah pemeriksaan awal ketika hendak beli mobil bekas

Baca juga: OLX Autos jadi "official trade in" di GIIAS 2022
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022