Jakarta (ANTARA News)- Pabrikan otomotif asal China, Geely, menggebrak dengan kendaraan konsep ramah lingkungan. Geely memboyong kendaraan listrik bernama Geely EK ke Indonesia International Motor Show 2011 di Jakarta.

Tampil imut dengan panjang 3,59 meter, lebar 1,63 meter, dan tinggi 1,4 meter, Geely EK bisa menampung lima penumpang. Tenaganya digerakkan oleh Electrical Excited Synchronous Motor dari baterai lithium ion.

Menurut data di booth Geely pada IIMS 2011, EK bisa menempuh 120 kilo meter tanpa henti  dan waktu isi ulangnya terhitung singkat, hanya 35 menit menggunakan mode pengisian cepat yang bisa menyerap tenaga hingga 80 persen.Jika ingin mengisi penuh harus menunggu hingga 6 jam.

Meski imut dan bertenaga listrik mobil listrik China itu bisa melaju hingga kecepatan maksimal 116 kilometer perjam. Si kecil itu juga bisa menempuh mencapai kecepatan 100 km dalam waktu 9,7 detik.

Penampilan mobil listrik dari Geely itu juga selaras dengan tema IIMS 2011 "Sustainable Green Technology", yang mendorong lahirnya kendaraan-kendaraan dengan bahan bakar alternatif yang lebih ramah lingkungan.

Beberapa waktu lalu, kantor Reuters mengutip petinggi Geely yang mengatakan bahwa perusahaan itu akan mulai memproduksi secara massal kendaraan listrik dan hybrid pada akhir 2012.(Ber)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011